Mangga Gedong Gincu Ikon Cirebon, Target Tertanam Satu Juta Pohon

Rabu, 20 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pohon mangga gedong gincu (Foto: Warta Tani)

Pohon mangga gedong gincu (Foto: Warta Tani)

Gerakan penanaman satu juta pohon mangga gedong gincu dilaunching di Kabupaten Cirebon. Didukung oleh Go Green Indonesia.


DARA – Menandai itu, Bupati Cirebon Drs H Imron, MAg beserta kepala dinas pertanian dan Go Green Indonesia melaksanakan penanaman mangga gedong gincu. Tepatnya di Desa Panongan Lor Kecamatan Sedong Kabupaten Cirebon.

Bupati menyambut baik dan mengapresiasi, Kabupaten Cirebon dilibatkan dalam program penanaman satu juta pohon ini.

Menurut bupati, Kabupaten Cirebon yang berada di wilayah pesisir dan dikenal dengan cuaca yang panas, memang membutuhkan pohon yang banyak, sehingga gerakan ini sejalan, agar Cirebon menjadi sejuk.

Bupati juga berharap kepada seluruh masyarakat Kabupaten Cirebon menyambut baik dan mendukung program ini.

Sementara itu, Ketua Go Green Indonesia, Jatmiko menuturkan, gerakan satu juta pohon di Kabupaten Cirebon ini akan melibatkan seluruh desa dan kelurahan yang ada di Kabupaten Cirebon.

Jatmiko menargetkan dari jumlah 412 desa dan 12 kelurahan, masing-masing bisa menanam minimal 1.000 pohon dalam satu tahun, sehingga sekitar dua tahun, jumlah satu juta pohon bisa tercapai.

Jatmiko menuturkan, pemilihan mangga gedong gincu sebagai pohon yang ditanam dalam program ini, karena gedong gincu menjadi ikon Kabupaten Cirebon.

Jatmiko berharap, nantinya desa-desa yang akan menanam mangga gedong gincu ini tidak membeli bibit dari luar, melainkan bisa membelinya dari Desa Panongan Lor.

“Saya harap, Desa Panongan Lor bisa jadi sentra bibit, sehingga nanti bisa meningkatkan PAD juga,” kata Jatmiko.

Editor: denkur

Berita Terkait

Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Ingatkan Pergantian Kepemimpinan tak Sekadar Formalitas
DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Paripurna, Setujui Raperda Pajak dan Restribusi Daerah
Musrenbang dan RKPD Kota Sukabumi Sudah Diteken, Selaraskan Visi Pembangunan
Pisah Sambut Bupati Sukabumi Dimeriahkan Gelaran Budaya Rakyat
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Pemkab Cirebon Lindungi Buruh, Jaga Investasi! Isu Outsourcing dan Hak Pekerja Jadi Sorotan
Hearing dengan HMI, DPRD Kota Sukabumi Tanggapi Isu Ketidak Normalan PAD
Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker, Bahas Raperda Perubahan Badan Hukum BPR
Berita ini 90 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 10:35 WIB

Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Ingatkan Pergantian Kepemimpinan tak Sekadar Formalitas

Jumat, 18 April 2025 - 08:42 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Paripurna, Setujui Raperda Pajak dan Restribusi Daerah

Kamis, 17 April 2025 - 18:48 WIB

Pisah Sambut Bupati Sukabumi Dimeriahkan Gelaran Budaya Rakyat

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 10:53 WIB

Pemkab Cirebon Lindungi Buruh, Jaga Investasi! Isu Outsourcing dan Hak Pekerja Jadi Sorotan

Berita Terbaru