Mangga Gedong Gincu Ikon Cirebon, Target Tertanam Satu Juta Pohon

Rabu, 20 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pohon mangga gedong gincu (Foto: Warta Tani)

Pohon mangga gedong gincu (Foto: Warta Tani)

Gerakan penanaman satu juta pohon mangga gedong gincu dilaunching di Kabupaten Cirebon. Didukung oleh Go Green Indonesia.


DARA – Menandai itu, Bupati Cirebon Drs H Imron, MAg beserta kepala dinas pertanian dan Go Green Indonesia melaksanakan penanaman mangga gedong gincu. Tepatnya di Desa Panongan Lor Kecamatan Sedong Kabupaten Cirebon.

Bupati menyambut baik dan mengapresiasi, Kabupaten Cirebon dilibatkan dalam program penanaman satu juta pohon ini.

Menurut bupati, Kabupaten Cirebon yang berada di wilayah pesisir dan dikenal dengan cuaca yang panas, memang membutuhkan pohon yang banyak, sehingga gerakan ini sejalan, agar Cirebon menjadi sejuk.

Bupati juga berharap kepada seluruh masyarakat Kabupaten Cirebon menyambut baik dan mendukung program ini.

Sementara itu, Ketua Go Green Indonesia, Jatmiko menuturkan, gerakan satu juta pohon di Kabupaten Cirebon ini akan melibatkan seluruh desa dan kelurahan yang ada di Kabupaten Cirebon.

Jatmiko menargetkan dari jumlah 412 desa dan 12 kelurahan, masing-masing bisa menanam minimal 1.000 pohon dalam satu tahun, sehingga sekitar dua tahun, jumlah satu juta pohon bisa tercapai.

Jatmiko menuturkan, pemilihan mangga gedong gincu sebagai pohon yang ditanam dalam program ini, karena gedong gincu menjadi ikon Kabupaten Cirebon.

Jatmiko berharap, nantinya desa-desa yang akan menanam mangga gedong gincu ini tidak membeli bibit dari luar, melainkan bisa membelinya dari Desa Panongan Lor.

“Saya harap, Desa Panongan Lor bisa jadi sentra bibit, sehingga nanti bisa meningkatkan PAD juga,” kata Jatmiko.

Editor: denkur

Berita Terkait

Kakanwil Kemenkumham Jabar: Rehabilitasi Narkoba bagi WBP Kegiatan Luar Biasa
Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024
Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan
Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024
INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul
Masa Tenang di Garut, Paslon Ikut Tertibkan Alat Peraga Kampanye
Tenaga Pendidik Se-Jabar Akan Dilatih Jadi Guru Penggerak
Seorang Siswa Dianiaya Kakak Kelas, Pj Bupati Subang akan Pecat Oknum Kepsek dan Gurunya
Berita ini 13 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 18:52 WIB

Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024

Senin, 25 November 2024 - 16:49 WIB

Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan

Senin, 25 November 2024 - 16:35 WIB

Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024

Minggu, 24 November 2024 - 20:25 WIB

INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul

Minggu, 24 November 2024 - 20:03 WIB

Masa Tenang di Garut, Paslon Ikut Tertibkan Alat Peraga Kampanye

Berita Terbaru

Foto: miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Prakiraan Cuaca Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:44 WIB

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:40 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:38 WIB