Dua penghargaan dari provinsi diraih Pemerintah Kabupaten Sukabumi. Bupati pun bersyukur atas capaian prestasi tersebut.
DARA | Prestasi apa saja yang diraih Kabupaten Sukabumi kemari?
Pertama, penghargaan sebagai juara III dalam lomba Peningkatan Peranan Wanita menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera (P2WKSS) kategori kabupaten tahun 2022.
Kedua, sebagai peraih Posyandu Award 2022 kategori kabupaten untuk Pokjanal Posyandu Kabupaten Sukabumi.
Penghargaan tersebut diterima Wakil Bupati Sukabumi H Iyos Somantri dalam kegiatan wisuda Sekolah Perempuan Capai Impian dan Cita-Cita (Sekoper Cinta) sekaligus peringatan Hari Ibu ke 94 tingkat Provinsi Jawa Barat di Sport Jabar Arcamanik, Bandung, Selasa (27/12/2022).
“Saya sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat, sehingga kita bisa meraih juara,” ujar wabup.
Sementara itu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, sebanyak 34.900 alumni Sekoper Cinta telah diwisuda sejak dibentuk dan diluncurkan program ini di 2018.
Tahun ini, kata gubernur, ada tambahan 30.917 alumni yang akan menjadi tokoh dan inspirator perubahan di lingkungan keluarga serta masyarakat.
“Selamat kepada perempuan hebat yang telah berhasil lulus dan melaksanakan modul pembelajaran dan siap terjun ke masyarakat dengan ilmu yang bertambah. Termasuk inovasi dan inspirasi dari sekoper cinta,” ujarnya.
Editor: denkur