Melawan Madura United Harus Lebih Baik, Sib..!

Selasa, 26 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy



Robert Rene Alberts (Foto: persib.co.id)

Robert Rene Alberts (Foto: persib.co.id)

Pelatih asal Belanda tersebut melihat juga ada cukup waktu untuk kembali melakukan persiapan menghadapi laga berikutnya di Stadion Gelora Bandung Lautan Api melawan Madura United, Sabtu, (30/7/2022).


DARA- Dengan melupakan hasil tak memuaskan pada laga perdana Liga 1 Indonesia, kini Persib segera berbenah menjelang menjamu Madura United pada laga pekan kedua kompetisi Liga 1 tahun 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) yang akan digelar Sabtu, (30/7/2022).

Persib meraih hasil imbang 2-2 dengan Bhayangkara FC pada laga perdananya di Liga 1 2022/2023 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Minggu (24/7/2022).

Pelatih Persib Robert Alberts memberikan jatah libur satu hari untuk anak asuhnya dari program latihan bersama. Menurut jadwal, Pangeran Biru akan kembali berlatih pada hari ini Selasa (26/7/ 2022).

Pemain mendapat waktu istirahat setelah menjalani pertandingan pekan pertama Liga 1 2022/2023 menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Minggu, (24/7/2022) malam.

Liburan tak lepas dari kondisi pemain yang kelelahan karena harus menjalani pertandingan malam hari dan selesai larut malam. Selain itu, perjalanan ke Bandung membuat tim baru bisa beristirahat dini hari. Rombongan Persib tiba di Bandung Senin, (25/7/2022), pukul 02.00 WIB.

Pelatih asal Belanda tersebut melihat juga ada cukup waktu untuk kembali melakukan persiapan menghadapi laga berikutnya di Stadion Gelora Bandung Lautan Api melawan Madura United, Sabtu, (30/7/2022).

 

Editor: Maji

Berita Terkait

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia
Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan
Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 
Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda
Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat
Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak
Begini Skema Permainan Indonesia Jika Kevin Diks Dimainkan Melawan Jepang
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 17:18 WIB

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Jumat, 15 November 2024 - 15:35 WIB

Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan

Jumat, 15 November 2024 - 15:15 WIB

Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 

Jumat, 15 November 2024 - 12:49 WIB

Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda

Berita Terbaru