Mengawali Tahun 2025, Dua Napi Teroris Lapas Garut Ucapkan Ikrar Setia NKRI

Rabu, 8 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dua napi teroris di Lapas Kelas IIA Garut menyatakan Ikrar Setia ke NKRI bertempat di Aula Lapas Garut, Jalan KH.Hasan Arif, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, Selasa (7/1/2025)(Foto: Ist)

Dua napi teroris di Lapas Kelas IIA Garut menyatakan Ikrar Setia ke NKRI bertempat di Aula Lapas Garut, Jalan KH.Hasan Arif, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, Selasa (7/1/2025)(Foto: Ist)

Dua narapidana terorisme di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Garut mengucapkan ikrar setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Selasa (7/1/2025).

DARA | Turut hadir dalam kegiatan yang digelar di Aula Lapas Kelas IIA Garut tersebut Kepala Bidang Pelayanan dan Pembinaan Kanwil Jawa Barat, Sumarwoto Hendra Budiman, Kalapas Garut, Rusdedy, Karutan Garut, Fahmi Rezatya Suratman, Kabapas Garut, Moch. Kund Bedraningrat, BKO Intelkam Polres Garut, Analis BNPT, Satgaswil Densus 88 AT, Kapolsek Banyuresmi dan Penyuluh Agama Islam Kantor Kemenag Kabupaten Garut.

Kepala Lapas (Kalapas) Kelas IIA Garut, Rusdedy, mengatakan Ikrar bukan semata seremonial atau hanya untuk mendapatkan program pembebasan bersyarat, namun jauh lebih dari pada itu, ikrar harus dilandasi dengan ikhlas.

“Ikrar setia kepada NKRI ini merupakan bentuk implementasi hasil deradikalisasi,” ujarnya di Aula Lapas Kelas IIA Garut, Jalan KH. Hasan Arif, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, Selasa (7/1/2025).

Menurut Rusdedy, bahwa Ikrar Setia NKRI merupakan hasil dari kolaborasi pembinaan deradikalisasi yang dilakukan oleh Lapas, BNPT, Densus 88 AT dan stake holder lainnya.

Rusdedy menyebutkan, ikrar ini diucapkan sebagai suatu janji sakral pengikat tekad dan semangat, penegasan kesediaan kembali untuk membangun kehidupan berbangsa dan bernegara dalam bingkai NKRI.

“Serta berpegang teguh kepada Pancasila dan UUD 1945,” ujarnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Jelang Arus Mudik Lebaran 2025, Kapolres Garut Laksanakan Ramp Check Kendaraan Angkutan Umum dan Tes Urine
Berikan Layanan JHT dan JKP Bagi Pekerja PT Danbi Internasional, BPJS Ketenagakerjaan: Bentuk Negara Hadir
Kapolresta Cirebon Siap Tindak Tegas Premanisme Berkedok Ormas
Cirebon Power Siap Pensiun Dini PLTU Unit 1, Ikuti Langkah Pemerintah Menuju Energi Terbarukan
Efisiensi di Pemkot Sukabumi, Anggaran untuk Media Massa Dipangkas 50 Persen
Bupati Sukabumi Pimpin Rapat Dinas, Bahas Penanganan Bencana, Mudik dan Pangan
Berkah Ramadan Partai Demokrat Cirebon Bagikan Ratusan Takjil
Jelang Mudik, Bupati Cirebon Kebut Perbaikan Sindang Laut – Pabuaran
Berita ini 29 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 15:08 WIB

Jelang Arus Mudik Lebaran 2025, Kapolres Garut Laksanakan Ramp Check Kendaraan Angkutan Umum dan Tes Urine

Selasa, 18 Maret 2025 - 15:00 WIB

Kapolresta Cirebon Siap Tindak Tegas Premanisme Berkedok Ormas

Selasa, 18 Maret 2025 - 14:54 WIB

Cirebon Power Siap Pensiun Dini PLTU Unit 1, Ikuti Langkah Pemerintah Menuju Energi Terbarukan

Senin, 17 Maret 2025 - 17:14 WIB

Efisiensi di Pemkot Sukabumi, Anggaran untuk Media Massa Dipangkas 50 Persen

Senin, 17 Maret 2025 - 17:03 WIB

Bupati Sukabumi Pimpin Rapat Dinas, Bahas Penanganan Bencana, Mudik dan Pangan

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

HEADLINE

Mudik, KAI Logistik Diskon Pengiriman Motor Hingga 25%

Selasa, 18 Mar 2025 - 17:34 WIB