Memasuki musim libur akhir tahun jumlah penumpang KA bertambah 500 hingga 1000 orang per hari. Dalam satu minggu terakhir tercatat sudah ada 8.599 orang.
DARA | CIANJUR – Okupansi Kereta Api (KA) Siliwangi pada masa libur Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 (Nataru 2019/2020) meningkat 40 persen.
Kepala Stasiun Cianjur, Dede Sulaeman mengatakan, peningkatan jumlah penumpang KA Siliwangi itu telah terjadi sekitar satu pekan yang lalu. “Sejak satu minggu terakhir, penumpang KA Siliwangi sudah mulai mengalami kenaikan dari biasanya. Jumlah penumpang pada sebelumnya hanya mencapai 500 hingga 800 orang saja,” ujar Dede, kepada wartawan, Kamis (26/12/2019).
Memasuki musim libur akhir tahun ini, lanjut dia, jumlah penumpang KA bertambah 500 hingga 1000 orang per hari. Dalam satu minggu terakhir tercatat sudah ada 8.599 orang.
“Jumlah penumpang dalam seharinya bisa mencapai 1500 hingga 3000 orang penumpang dan terjadi pada saat akhir pekan,” ucapnya.
Menurut dia, rata-rata penumpang didominasi anak sekolah dan keluarga dengan tujuan tempat wisata. Seperti penumpang dari Kabupaten Cianjur menuju Sukabumi berhenti di Stasiun Lampegan dan akan berlibur di Situs Megalitikum Gunung Padang.
Sedangkan, penumpang dari Sukabumi-Cianjur mereka akan mengunjungi Alun-alun Kabupaten Cianjur dan beberapa tempat wisata lainnya di daerah ini. “Namun penumpang yang dari Ciranjang dan menuju Ciranjang itu masih didominasi oleh sejumlah pekerja asal Cianjur,” katanya.
Ia menambahkan, memasuki musim libur akhir tahun saat ini, PT KAI mendirikan pos kesehatan di setiap stasiun pemberhentian. Setiap pos kesehatan itu disiagakan satu orang petugas kesehatan.***
Wartawan: Purwanda | Editor: Ayi Kusmawan