Orasi Dies Natalis ke – 69 Unpar Bey: SDM Jabar Aktor Terpenting Indonesia Emas 2045

Kamis, 18 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menjadi orator dalam acara Orasio Dies Natalis Ke-69 Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR), Kota Bandung, Rabu (17/01/2024).(Foto: Biro Adpim Jabar)

Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menjadi orator dalam acara Orasio Dies Natalis Ke-69 Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR), Kota Bandung, Rabu (17/01/2024).(Foto: Biro Adpim Jabar)

Menurut Bey, SDM Jabar harus menyesuaikan dengan perkembangan teknologi, tidak boleh kaku, dan terus mengembangkan potensi diri.


DARA| Penjabat Gubernur  Bey Machmudin mengatakan Jabar bisa menjadi aktor terpenting menuju Indonesia Emas 2045 jika bisa memaksimalkan sumber daya manusia (SDM) yang dimiliki.

Menurut Bey, pada 2045 Jabar sebagai provinsi dengan jumlah penduduk terbanyak akan memiliki 85 persen SDM dalam usia produktif.

“Jabar dengan provinsi terbanyak penduduknya, yakni 18 persen dari populasi penduduk Indonesia, saat 2045 memiliki 85 persen penduduk dalam usia produktif lebih dari nasional yang hanya 75 persen,” ujar Bey Machmudin.

Bey bicara peran Jabar dalam Indonesia Emas 2045 ketika menjadi orator dalam acara Orasio Dies Natalis ke – 69 Universitas Katolik Parahyangan Bandung, Rabu (17/1/2024).

“Salah satunya mengantisipasi SDM. Jangan sampai bonus demografi itu lewat begitu saja, jadi harus disiapkan bagaimana sistem pendidikan link and match dengan industri,” katanya.

Menurut Bey, SDM Jabar harus menyesuaikan dengan perkembangan teknologi, tidak boleh kaku, dan terus mengembangkan potensi diri.

Selain SDM, Bey menyebut reformasi birokrasi dan ekonomi infrakstruktur menjadi ciri untuk dapat menyongsong Indonesia Emas 2045.

“Reformasi birokrasi, kita sering mendengar hambatan adanya halangan dalam birokrasi. Itulah mengapa harus ada penyerderhanaan birokrasi. Dalam ekonomi dan infrastruktur dalam 10 tahun terakhir dibangun secara masif, seharusnya dapat meningkatkan daya saing,” katanya.

Editor: Maji

 

Berita Terkait

Pengurusan PBG Kurang dari 3 Jam Diterapkan di 27 Kabupaten/Kota se-Jawa Barat
Dinilai Peduli Lingkungan, Sejumlah Perusahaan di Jabar Terima Sertifikat Biru
Rapat Dinas, Ini Penghargaan Prestasi yang Diraih Kebupaten Sukabumi
Dinas KUKM Kabupaten Sukabumi Galang Dana untuk Korban Bencana
Bupati Sukabumi Berharap Jembatan Gantung Cilalay Jadi Objek Wisata
Hari Desa Nasional 2025, Bey: Desa harus Jadi Sumber Utama Ketahanan Pangan
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Resmikan Masjid Al-Jihan di Sucinaraja, Garut
Paripurna DPRD Kabupaten Sukabumi: Pandangan Umum Fraksi atas Pendapat Bupati
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 17 Januari 2025 - 15:14 WIB

Pengurusan PBG Kurang dari 3 Jam Diterapkan di 27 Kabupaten/Kota se-Jawa Barat

Kamis, 16 Januari 2025 - 18:59 WIB

Rapat Dinas, Ini Penghargaan Prestasi yang Diraih Kebupaten Sukabumi

Kamis, 16 Januari 2025 - 13:51 WIB

Dinas KUKM Kabupaten Sukabumi Galang Dana untuk Korban Bencana

Kamis, 16 Januari 2025 - 09:11 WIB

Bupati Sukabumi Berharap Jembatan Gantung Cilalay Jadi Objek Wisata

Rabu, 15 Januari 2025 - 21:01 WIB

Hari Desa Nasional 2025, Bey: Desa harus Jadi Sumber Utama Ketahanan Pangan

Berita Terbaru