“Insya Allah kalau pak gubernur tidak ada halangan, pelaksanaan mutasi, rotasi, dan pengangkatan kepala SMA, SMK, SLB negeri yang baru, akan dilaksanakan sebelum tahun ajaran baru,” ujar Teten Ame.
DARA | BANDUNG – Rotasi, mutasi, dan pelantikan kepala SMA, SMK dan sekolah luar biasa negeri baru di Jawa Barat, akan segera dilangsungkan. Ratusan orang kepala sekolah akan mengikuti kegiatan yang direncanakan berlangsung pekan ini.
Hal tersebut merupakan lanjutan rotasi, mutasi, dan pengangkatan kepala sekolah baru jilid pertama yang dilakukan pada 20 Februari 2020.
“Insya Allah kalau pak gubernur tidak ada halangan, pelaksanaan mutasi, rotasi, dan pengangkatan kepala SMA, SMK, SLB negeri yang baru, akan dilaksanakan sebelum tahun ajaran baru,” ujar Kepala Bidang Pengembangan Karir Badan Kepegawaian Daerah Jabar, Teten Ame, Rabu (8/7/2020).
Teten menerangkan, nantinya ratusan kepala sekolah akan dilantik secara virtual. Pihaknya sudah menentukan personel dan menilai dengan indikator yang sesuai standar maupun kriteria, termasuk mengacu pada regulasi dari BKD dan Inspektorat Jabar sebagai Tim Penilai Kinerja.
“Kepala sekolah yang baru diangkat, rencananya ditugaskan memimpin sekolah grade C. Sedangkan untuk kepala sekolah yang memiliki kapabilitas, kompetensi yang baik, dan sudah memimpin sekolah grade C, bisa naik memimpin sekolah di grade B bahkan A,” urai Teten.
Di Jabar, dia mengungkap, terdapat sekitar 507 SMA, 285 SMK dan 39 SLB negeri. Dari jumlah tersebut, sekitar 100 lebih sekolah belum memiliki kepala sekolah definitif.***
Editor: Muhammad Zein