DARA | BANDUNG – Tahun depan, 2020, pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soreang harus selesai. Dibangun enam lantai berlokasi di Desa Cingcin Kecamatan Soreang Kabupaten Bandung.
Direktur RSUD Soreang, Dr Iping Suripto mengatakan, pihak pelaksanaan sudah menandatangani kontrak kerja tanggal 22 mei 2019, dan mulai pekerjaan 23 mei 2019, sampai sekarang sudah berjalan dua persen.
RSUD Soreang ini dibangun dengan luas tanas 4.350 meter x 33.913 meter persegi. “Nantinya, bangunan tersebut akan berdiri empat gedung yaitu gedung A, B, C, dan gedung D,” ujar Dr Iping, saat membacakan laporan pembangunan RSUD Soreang dalam acara Ground Breaking Pembangunan RSUD Soreang Kabupaten Bandung, Kamis (1/8/2019).
Editor: denkur