Pemerintah Kabupaten Bandung Barat Raih WTP BPK, Hengky Kurniawan Berpesan Begini

Senin, 23 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemerintah Kabupaten Bandung Barat (KBB) meraih opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI, atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2021. (Foto: heny/dara.co.id)

Pemerintah Kabupaten Bandung Barat (KBB) meraih opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI, atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2021. (Foto: heny/dara.co.id)

Ia juga menegaskan tidak ada alasan baginya untuk menutupi sesuatu, baik kepada pemeriksa BPK maupun pemeriksaan internal, bahkan dari media sekalipun.


DARA- Pemerintah Kabupaten Bandung Barat (KBB) meraih opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI, atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2021.

Opini WPT tersebut diterima Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan didampingi Sekda KBB, Asep Sodikin dan Ketua DPRD KBB, Rismanto di Kantor BPK Perwakilan Jawa Barat, Senin (23/5/2022).

Hengky Kurniawan menyatakan selama ini pihaknya berupaya maksimal untuk transparansi anggaran. Pihaknya memberikan kesempatan pada masyarakat, apabila ada hal-hal yang perlu dipertanyakan pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

“Kita berupaya transparansi anggaran. Ini untuk mewujudkan harapan-harapan kita, dalam menjalankan pemerintahan yang bersih, transparan dan akuntabel,” ujarnya.

Ia juga menegaskan tidak ada alasan baginya untuk menutupi sesuatu, baik kepada pemeriksa BPK maupun pemeriksaan internal, bahkan dari media sekalipun.

Hengky berharap, ia bisa menjalankan pemerintahan yang bersih, transparan dan akuntabel.

Terkait sejumlah catatan yang direkomendasikan dari BPK tentang LHP tahun 2021, Hengky menyatakan akan menyelesaikannya

“Apa yang menjadi catatan khusus yang akan kita rekomendasikan, Insha Allah dalam waktu dekat semuanya akan kita selesaikan. Dan ini tetap terus kita pertahankan, ” pungkasnya.

 

Editor: Maji

Berita Terkait

Diskominfotik Bandung Barat, Berikan Edukasi Tentang Proteksi Penggunaan Data Pribadi
Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia
Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan
Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 
Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda
Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat
Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 20:50 WIB

Diskominfotik Bandung Barat, Berikan Edukasi Tentang Proteksi Penggunaan Data Pribadi

Jumat, 15 November 2024 - 17:18 WIB

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Jumat, 15 November 2024 - 15:35 WIB

Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan

Jumat, 15 November 2024 - 15:15 WIB

Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 

Berita Terbaru