Pemkab Cirebon Luncurkan Satgas Perlindungan Anak untuk Cegah Kekerasan

Rabu, 31 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Penjabat Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya, baru saja meluncurkan Satuan Tugas (Satgas) Perlindungan Anak.

DARA | Tujuannya untuk menanggulangi kekerasan terhadap anak di Kabupaten Cirebon.

Langkah ini mencakup pembentukan Satgas di tingkat SD, SMP, dan SMA.

“Kami akan melibatkan kepala sekolah, wakil kepala sekolah, serta seluruh guru untuk berpartisipasi aktif dalam melindungi anak-anak,” ujar Wahyu.

Wahyu juga menekankan pentingnya menciptakan ruang positif bagi anak-anak melalui kegiatan seperti olahraga dan aktivitas kreatif.

“Dengan menyediakan lebih banyak ruang positif, kita dapat mendorong anak-anak untuk terlibat dalam kegiatan yang bermanfaat,” ujarnya.

Dukungan terhadap inisiatif ini juga disampaikan oleh Wakil Menteri Ketenagakerjaan, Ir Afriansyah Noor, ST, M.Si., IPU.

“Anak-anak adalah aset masa depan kita. Untuk mencapai visi Indonesia Emas, kita membutuhkan generasi muda yang sehat, cerdas, dan terlindungi,” kata Afriansyah saat menghadiri perayaan Hari Anak Nasional bersama KPAID dan Polresta Cirebon.

Afriansyah mengungkapkan kekhawatirannya mengenai tingginya angka pekerja anak di bawah umur yang dilaporkan ke Kementerian Ketenagakerjaan.

“Kami telah menyiapkan peta jalan untuk menyosialisasikan kepada perusahaan dan wirausaha agar tidak mempekerjakan anak-anak, terutama dalam pekerjaan berisiko tinggi,” jelasnya.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk turut aktif dalam melindungi anak-anak dari kekerasan dan eksploitasi.

Editor: denkur

Berita Terkait

Terjadi Peningkatan Arus Wisatawan di Garut, Polisi Lakukan Pengamanan di Tempat Wisata dan Jalur Lalu Lintas
DPRD Kabupaten Sukabumi Mengucapkan Selamat Memperingati Isra Miraj 1446 H
HUT ke-75 PDGI, Jangan Sepelekan Kesehatan Gigi, Jika Sakit Akibatnya Bisa Fatal
Waspadai Cuaca Ekstrem, Inilah Kabupaten dan Kota Yang Miliki Potensi Longsor
Jatinangor Diproyeksikan Jadi Wilayah Percontohan Transformasi Digital
Dari Sosialisasi Pokir, Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Bilang Perencanaan Pembangunan Tentukan Arah Kebijakan
Sidak ke Kantor BPBD, Penjabat Gubernur Jabar Tekankan Masalah Ini
BAZNAS Jabar Raih Peringkat Top of Mind Nomor Satu di Jawa Barat
Berita ini 19 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 27 Januari 2025 - 20:56 WIB

Terjadi Peningkatan Arus Wisatawan di Garut, Polisi Lakukan Pengamanan di Tempat Wisata dan Jalur Lalu Lintas

Senin, 27 Januari 2025 - 15:04 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Mengucapkan Selamat Memperingati Isra Miraj 1446 H

Minggu, 26 Januari 2025 - 17:21 WIB

HUT ke-75 PDGI, Jangan Sepelekan Kesehatan Gigi, Jika Sakit Akibatnya Bisa Fatal

Minggu, 26 Januari 2025 - 12:20 WIB

Waspadai Cuaca Ekstrem, Inilah Kabupaten dan Kota Yang Miliki Potensi Longsor

Sabtu, 25 Januari 2025 - 12:29 WIB

Jatinangor Diproyeksikan Jadi Wilayah Percontohan Transformasi Digital

Berita Terbaru


Sekretaris Daerah Kabupaten Bandung Cakra Amiyana, memimpin Rpat Konsolidasi Tim Satgas PPR-PBG-PB, di Gedung Oryza Sativa Pemkab Bandung, baru-baru ini.(Foto:humas)

BANDUNG UPDATE

Satgas PPR-PBG Kabupaten Bandung Ancam Segel Pelanggar Perizinan

Senin, 27 Jan 2025 - 12:57 WIB