Pemkab Garut Prioritaskan Pembangunan Jalan di Tahun 2023

Kamis, 7 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


 Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman (Foto: dok/dara.co.id)

Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman (Foto: dok/dara.co.id)

Berdasarkan data dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Garut, peningkatan jalan kabupaten mulai ruas jalan Ciawi – Majasari telah menjadi usulan program/kegiatan prioritas.


DARA– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut memprioritaskan pembangunan infrastruktur jalan di tahun 2023 nanti. Hal tersebut dikatakan Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman, menanggapi pemberitaan yang saat ini sedang diperbincangkan masyarakat terkait kerusakan jalan di Kampung Cilangir, Desa Majasari, Kecamatan Cibiuk, Kabupaten Garut.

“Jalan tersebut memang merupakan jalan kabupaten yang memiliki panjang kurang lebih 4 km,” ujarnya, Rabu (6/7/2022).

Menurut Helmi, dalam waktu dekat pihaknya sudah minta dinas terkait untuk langsung terjun ke lapangan apakah harus dengan aspal dengan hotmix, aspal biasa atau dengan beton.

“Saya kira dinas sudah berangkat ke sana, sudah melihat,” ucapnya.

Helmi menyebutkan, dirinya juga bersama dinas teknis akan segera meninjau secara langsung ke lokasi jalan rusak tersebut, sehingga nantinya akan diputuskan bagaimana langkah untuk perbaikan jalannya.

Berdasarkan data dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Garut, peningkatan jalan kabupaten mulai ruas jalan Ciawi – Majasari telah menjadi usulan program/kegiatan prioritas teknokratis tahun 2023, dianggarkan sebesar 1 milyar rupiah di mana volume KM 00.1 – KM 0.950 dengan panjang jalan 2200 meter berupa pelebaran dan pengerasan jalan.

Selain itu, diusulkan pula untuk pembuatan saluran pasangan di ruas jalan yang sama, dianggarkan sebesar 350 juga rupiah dengan panjang 500 meter.

 

Editor: Maji

Berita Terkait

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan
Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024
Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM
Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak
Elektabilitas Syakur-Putri Makin Moncer, Timses Jaga Kekompakan
Pemkab Sukabumi Raih Penghargaan sebagai Kabupaten Informatif
Soal APBD 2025, DPRD Kota Sukabumi Gelar Paripurna
Pemkab Sukabumi Buka Lowongan PPPK, Simak Ketentuan, Cara Daftar dan Jadwal Seleksi Dibawah Ini
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 16:48 WIB

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan

Jumat, 15 November 2024 - 16:40 WIB

Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024

Jumat, 15 November 2024 - 16:33 WIB

Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM

Jumat, 15 November 2024 - 10:33 WIB

Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak

Kamis, 14 November 2024 - 16:58 WIB

Elektabilitas Syakur-Putri Makin Moncer, Timses Jaga Kekompakan

Berita Terbaru

JABAR

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan

Jumat, 15 Nov 2024 - 16:48 WIB