Pemkab Garut Sosialisasikan Pentingnya K3 Perkantoran di Masa Pandemi

Jumat, 13 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kegiatan Sosialisasi K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja)  dipimpin oleh Plt. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Garut, Zat Zat Munazat (Foto: Andre/dara.co.id)

Kegiatan Sosialisasi K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) dipimpin oleh Plt. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Garut, Zat Zat Munazat (Foto: Andre/dara.co.id)

Plt Sekretaris Daerah Kabupaten Garut, Zat Zat Munazat, memimpin Sosialisasi K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) di Bukit Alamanda Resto dan Resort, Jalan Raya Samarang, Kabupaten Garut, Jum’at (13/11/220).


DARA | GARUT – Dihadiri para pegawai Pemkab Garut. Tujuannya untuk menyosialisasikan pentingnya K3 di perkantoran, mengingat pandemi Covid-19 yang masih mewabah di Kabupaten Garut.

Menurut Zat Zat, sosialisasi ini akan terus dilakukan dan setiap karyawan wajib saling mengingatkan terkait K3 saat bekerja.

“Secara kontinyu kita lakukan sosialisasi, lakukan kontrol, kemudian kita wajibkan kepada rekan-rekan sesama karyawan dan pegawai untuk saling mengingatkan. Jadi sisi efektivitasnya disana, bukan dari hasilnya melainkan bergerak semua, ini melekat pada kita semua dan tanggung jawab masing-masing,” ujarnya, Jumat (13/11/2020).

Zat Zat mengatakan, dengan adanya pandemi Covid-19, tak hanya K3, tapi protokol kesehatan juga akan diterapkan dengan ketat guna mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah perkantoran.

“Kalau sebelum Covid, kita pun lakukan (K3), nah sekarang dengan adanya Covid pandemi ini kita tidak tahu kapan berakhir, artinya ya kita berharap secepatnya berakhir. Tapi kan tidak cukup hanya berharap tapi harus ada ikhtiar, salah satu hal ya memang protokolnya akan kita terapkan secara ketat, apalagi dengan terbitnya Perbup 47 Tahun 2020, kemudian akan kita sampaikan hak-hak dan kewajiban,” ujarnya.

Kepala Bidang Kesmas (Kesehatan Masyarakat) Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Garut, Tri Cahyo Nugroho, menyebutkan, pihaknya rencananya akan mengundang seluruh Kasubag Tata Usaha SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) untuk membahas K3 perkantoran.

“Memang di 2021 kita merencanakan untuk K3 perkantoran. Kita rencanakan untuk mengundang seluruh kasubag tata usaha SKPD untuk membahas K3 perkantoran di seluruh SKPD. Motivasi kami karena covid memang, dengan ini momentum kita 2021 harus K3 perkantoran ini betul-betul harus dibikin,” katanya.

Sementara itu Kepala Seksi Kesling (Kesehatan Lingkungan) Kesehatan Kerja dan Olahraga, Istuti, menuturkan, pentingnya K3 untuk menghindari resiko kecelakaan kerja pada saat bekerja.

“Karena terdapat pekerjaan yaitu kerja yang dapat menimbulkan bahaya dan risiko. Dan bahaya risiko itu akan berpotensi menimbulkan kecelakaan kerja dan Penyakit Akibat Kerja (PAK),” ucapnya.

Istuti menambahkan, pihaknya juga telah mengirim 5 dokter untuk mengikuti pendidikan PAK.

“Kita khusus mengirimkan 5 dokter kemarin untuk mengikuti Pendidikan mengenai PAK,” ujarnya.

Dalam kegiatan ini juga, para ASN diwajibkan untuk terus menjaga kebugaran tubuh. Dalam hal ini, muncul aplikasi untuk mengetahui kebugaran tubuh seseorang yaitu Sipgar (Aplikasi Kebugaran) yang dapat diunduh melalui android. Aplikasi ini dapat digunakan kapanpun dan di mana saja, sehingga mudah digunakan untuk mengetahui kebugaran tubuh seseorang.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia
Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan
Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024
Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM
Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan
Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 
Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 17:18 WIB

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 16:48 WIB

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan

Jumat, 15 November 2024 - 16:40 WIB

Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024

Jumat, 15 November 2024 - 16:33 WIB

Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Berita Terbaru

JABAR

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan

Jumat, 15 Nov 2024 - 16:48 WIB