“Keperluan pemohon SKCK ini, kebanyakan untuk melamar pekerjaan. Banyak juga untuk melanjutkan keperluan ke perguruan tinggi,” kata Bripka Aditya Dwitama.
DARA | SUKABUMI – Pemohon surat keterangan catatan kepolisian (SKCK) di Mapolres Sukabumi Kota meningkat signifikan. Pascalebaran, tercatat mencapai 2 ribuan lebih pemohon SKCK.
Bagian Urusan SKCK Sat Intelkam Polres Sukabumi Kota, Bripka Aditya Dwitama mengatakan, lonjakan pemohon SKCK ini terjadi setelah lebaran. Saat ini tercatat mencapai 2.671 pembuat SKCK.
Menurut Aditya, karena banyaknya pemohon ruangan tunggu tidak lagi tertampung. Akhirnya, halaman gedung sentra pelayanan dijadikan ruang tunggu tambahan.
“Kita mendirikan tenda tambahan untuk ruang tunggu, terletak di halaman sentra pelayanan,” ujar Aditya.
Meski mengalami lonjakan, Aditya mengaku, pihaknya tidak memperpanjang waktu pelayanan karena layanan SKCK ini juga tersedia secara online.
“Keperluan pemohon, kebanyakan untuk melamar pekerjaan. Banyak juga untuk melanjutkan keperluan ke perguruan tinggi,” ucapnya.
Meski demikian, pelayanan SKCK ini tetap melaksanakan protokol kesehatan untuk mencegah adanya penyebaran Covid 19. Pihaknya juga menyediakan wastafel untuk mencuci tangan dan hand sanitizer.
“Kita terapkan phsycal dan social distancing untuk para pemohon yang berada di ruang tunggu. Mereka juga kami wajibkan memakai masker,” katanya.***
Editor: Muhammad Zein