Sempat geger ditemukan harta peninggalan Sriwijaya di lahan kebakaran. Tapi ternyata itu hoax. Ada-ada saja
DARA | OKI – Penemuan harta karun peninggalan Kerajaan Sriwijaya di Ogan Komering Ilir (OKI), adalah hoax. Begitu kata Kapolres OKI AKBP Donni Eka seusai mengecek lokasi.
“Tidak ada yang dapat harta karun peninggalan Kerajaan Sriwijaya. Mereka hanya dapat serbuk-serbuk emas dengan cara mendulang. Sekali lagi itu hoax,” ujarnya, Selasa (8/10/2019).
AKBP Donni mengakui di lokasi ada puluhan warga yang menginap serta mendirikan tenda berhari-hari. “Memang sudah lima hari puluhan orang mendirikan tenda dan nginap di sana. Tapi, mereka tidak dapat harta peninggalan Sriwijaya itu,” ujarnya.
Selanjutnya pihak kepolisian, kata AKBP Donni, saat ini menurunkan anggotanya untuk menjaga lokasi.***
Editor: denkur/sumber; detikcom