Pensiunan ASN Diminta Tetap Bantu Pembangunan

Rabu, 2 September 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung Arief Prasetya, saat pelepasan purnabakti, di Pendopo Kota Bandung, Selasa (2/9/2020). (Foto: Avila/dara.co.id)

Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung Arief Prasetya, saat pelepasan purnabakti, di Pendopo Kota Bandung, Selasa (2/9/2020). (Foto: Avila/dara.co.id)

Wali Kota Bandung Oded M Danial mengajak para purnabakti aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Bandung untuk tetap turut serta dalam pembangunan.


DARA | BANDUNG – “Tetaplah berinovasi dan berkontribusi. Jangan berhenti bekerja memberikan amalan baik untuk keluarga dan masyarakat. Para purnabakti dapat tetap membantu Pemkot Bandung dengan berkontribusi kepada masyarakat melalui cara dan jalan berbeda,” kata Oded, saat acara pelepasan 308 purnabakti ASN Pemkot Bandung, di Pendopo Kota Bandung, Selasa (2/9/2020).

Sekretaris Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kota Bandung Tjep Dahyat menyebut, tahun ini terdapat 1.006 orang ASN Pemkot Bandung yang akan pensiun, 150 orang diantaranya telah dilepas pada Maret 2020.

“Pensiun bulan September hingga Desember saat ini ada 308 orang ASN. Karena masih kondisi pandemi maka acara dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan. Sehingga ASN purnabakti yang diundang sebanyak 50 orang dan yang tidak bisa hadir dapat menyaksikan acara ini melalui IG Live milik BKPP Kota Bandung,” jelasnya.

Mereka adalah abdi masyarakat yang akan memasuki masa pensiun pada September-Desember 2020. Sebagian besar dari purnabakti itu adalah tenaga pendidik dan kependidikan. Salah satunya, Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung Arief Prasetya.

“Saya telah menjadi PNS selama 29 tahun 9 bulan. Terima kasih Pak Wali, atas kepercayaan yang telah diberikan kepada kami sampai akhir masa jabatan,” ucap Arief.

Dia pun menyampaikan permohonan maaf atas kekurangan dan kekhilafan saat mengemban tugas yang diberikan selama menjadi ASN di Kota Bandung. Arief menyatakan siap apabila dibutuhkan dan berkontribusi untuk membantu Pemkot Bandung.

“Semoga Bapak dan jajaran selalu diberikan kekuatan, kesehatan, dan kemudahan dalam memimpin Kota Bandung, sehingga menjadi kekuatan dalam melayani masyarakat,” pungkasnya.***

Editor: denkur

 

Berita Terkait

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Rabu, 16 April 2025 - 19:53 WIB

BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Rabu, 16 April 2025 - 11:17 WIB

Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral

Berita Terbaru