Penyalahgunaan Narkotika Dominasi Kasus Kejahatan di Kota Sukabumi

Selasa, 10 Desember 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ILUSTRASI. Foto: HelloSehat

ILUSTRASI. Foto: HelloSehat

Kasus narkotika masih mendominasi jumlah kasus kejahatan di Kota Sukabumi. Di dearah ini pun penyalahgunaan narkotika masih terus meningkat.

 

 

DARA | SUKABUMI – Penyalahgunaan narkotika di Kota Sukabumi terus meningkat. Bahkan masih mendominasi kasus lainnya dalam dua tahun terakhir.

“Sejak 2018 penyalahagunaan narkotika dan obat obatan masih meningkat,” kata Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kota Sukabumi, Ganora Zarina, seusai pemusnahan ke-2 barang bukti tahun ini, di halaman kantor Kejari Kita Sukabumi, Selasa (10/12/2019).

Kajari Sukabumi saat pemusnahan ke-2 barang bukti tahun 2019. Foto: dara.co.id/Riri

Dalam pemusnahan kedua tahun ke 2019 ini, lanjut Ganora, kejari menangani 22 perkara kasus narkoba, disusul kasus senjata tajam, pencurian dua perkara, obat -obatan dua perkara, dan kasus penganiayaan satu perkara. “Seluruhnya ada 31 perkara yang sudah diputus dan barang bukti kita musnahkan,” ujarnya.

Pemusnahan ini, merupakan program kejaksaan yang harus dilaksankan dalam satu tahun dua kali. “Yang pertama, pemusnahan barang bukti dilakukan bulan Agustus lalu,” kata dia.

Dalam pemusnahan sebelumnya, pihaknya mengundang seluruh unsur Forkopimda. Tapi sekarang tidak seperti sebelumnya.

“Kegiatan pemusnahan ini merupakan acara seremoni. Namun kita tetap mengundang kepolisian, pengadilan, BNN sebagai criminal justice system disaksikan Satpol PP,”kata Ganora.***

Wartawan: Riri | Redaktur: Ayi Kusmawan

Berita Terkait

Satnarkoba Polres Garut Gencar Lakukan Razia Miras dan Preman
Polri Gercep Tangani Iklan Judol di Debat Calon Gubernur Jabar
Korbannya Teriak Maling, Dua Pelaku Jambret Ini Bernasib Seperti Ini
Polri Amankan Tenaga Honorer Admin Situs Desa Jadi Tersangka Pengelola Situs Penyebar Video Porno Anak
Kasus Penggelapan Dana Biro Perjalanan Haji dan Umrah di Garut Mulai Disidangkan
Respon Cepat “Taros Kapolres”, Sikat Aksi Premanisme di Garut
Dua Terduga Pengeroyokan Diciduk Satreskrim Polres Sukabumi Kota
Menjelang Pilkada, Tiga Pilar Menteng Pantau Situasi Depan Kantor KPU R.I
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 12:39 WIB

Satnarkoba Polres Garut Gencar Lakukan Razia Miras dan Preman

Jumat, 15 November 2024 - 11:00 WIB

Polri Gercep Tangani Iklan Judol di Debat Calon Gubernur Jabar

Rabu, 13 November 2024 - 20:44 WIB

Korbannya Teriak Maling, Dua Pelaku Jambret Ini Bernasib Seperti Ini

Rabu, 13 November 2024 - 20:33 WIB

Polri Amankan Tenaga Honorer Admin Situs Desa Jadi Tersangka Pengelola Situs Penyebar Video Porno Anak

Rabu, 13 November 2024 - 20:31 WIB

Kasus Penggelapan Dana Biro Perjalanan Haji dan Umrah di Garut Mulai Disidangkan

Berita Terbaru