Penyebab Berat Badan Tidak Turun Padahal Sudah Diet, Bisa Jadi Ini Penyebabnya

Senin, 27 Juli 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Ilustrasi foto : 
WinNetNews.com)

(Ilustrasi foto : WinNetNews.com)

Membatasi konsumsi makanan sudah dilakukan. Olahraga rutin pun sudah dilakukan. Begitu pun dengan memperbanyak makan serat. Tapi kok, berat badan tidak kunjung turun juga?


DARA| BANDUNG- Nah, sekarang tidak perlu bingung lagi. Ini penjelasan tentang penyebab berat badan tidak turun padahal sudah diet! Seperti dikutip dari guessehat.com berikut ini.

1. Kurang Minum Air putih
Cairan penting untuk menurunkan berat badan. Minum air putih yang cukup membantu menahan rasa lapar, sehingga risiko Kamu untuk makan berlebihan semakin kecil.

Selain itu, jika kita dehidrasi, ginjal tidak bisa berfungsi dengan baik, sehingga tubuh meminta bantuan organ hati. Karena organ hati jadi bekerja lebih keras, maka lemak yang Kamu konsumsi akan lebih disimpan, bukannya dibakar.

2. Kurang Asupan Protein
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa diet protein tinggi bisa meningkatkan penurunan berat badan. Pasalnya, protein memicu rasa kenyang dan mencegah tubuh kehilangan otot saat menurunkan lemak.

3. Terlalu Banyak Duduk
Mungkin Kamu sudah rutin olahraga setiap hari. Namun, aktivitas di rumah dan di kantor hanya duduk saja. Ini bisa menjadi salah satu penyebab berat badan tidak turun padahal sudah diet.

Menurut penelitian oleh University of Missouri-Columbia, duduk selama beberapa jam bisa menyebabkan tubuh berhenti memproduksi enzim penghambat lemak yang disebut lipase. Jadi, meskipun Kamu olahraga setiap hari tapi di luar waktu olahraga lebih banyak duduk, maka upaya diet untuk menurunkan berat badan juga akan terhambat.

4. Stres
Stres juga merupakan salah satu penyebab berat badan tidak turun padahal sudah diet. Hormon stres yang disebut kortisol memicu respon fight-or-flight tubuh ketika Kamu sedang stres. Hormon kortisol meningkatkan rasa lapar.

Selain itu, stres juga meningkatkan produksi zat kimia di otak yang disebut neuropeptide Y. Zat kimia tersebut meningkatkan rasa lapar terhadap karbohidrat. Bahkan, ada penelitian yang menunjukkan bahwa ketika sedang stres, seseorang cenderung ingin makan banyak roti.

Jika di tubuh kadar hormon kortisol terlalu banyak, maka bisa memperlambat metabolisme. Selain itu, stres berlebihan juga bisa menyebabkan tubuh menyimpan lemak di area abdominal atau perut. Lemak di perut sulit untuk dibakar.

Jadi, sebisa mungkin hindarilah stres di kehidupan sehari-hari, supaya upaya diet untuk menurunkan berat badan berjalan dengan lancar dan menuai hasil yang diinginkan. Semoga bermanfaat.

 

Editor : Maji

Berita Terkait

Kajari Bandung Ungkap Dugaan Korupsi Dana PIP, Tiga Tersangka Ditahan
Pilkada Sehari Lagi, Waspada Cuaca Ekstrem TPS Keliling Bisa Dilakukan di Lokasi Banjir
Nyoblos Pilkada Dua Hari Lagi, Pemprov Jabar Gelar Doa Lintas Agama
Bupati Dadang Supriatna Instruksikan BPBD Siaga Bencana di Kabupaten Bandung
Banjir Masih Merendam Delapan Kecamatan di Kabupaten Bandung
Hanyut Terseret Banjir Dayeuhkolot, Keberadaan Julaeha Masih Misteri
BNPB Imbau Masyarakat Waspadai Bencana Hidrometeorologi
Lima Contoh Ucapan Hari Guru Nasional
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 09:51 WIB

Kajari Bandung Ungkap Dugaan Korupsi Dana PIP, Tiga Tersangka Ditahan

Selasa, 26 November 2024 - 09:37 WIB

Pilkada Sehari Lagi, Waspada Cuaca Ekstrem TPS Keliling Bisa Dilakukan di Lokasi Banjir

Senin, 25 November 2024 - 19:36 WIB

Nyoblos Pilkada Dua Hari Lagi, Pemprov Jabar Gelar Doa Lintas Agama

Senin, 25 November 2024 - 19:21 WIB

Bupati Dadang Supriatna Instruksikan BPBD Siaga Bencana di Kabupaten Bandung

Senin, 25 November 2024 - 18:38 WIB

Banjir Masih Merendam Delapan Kecamatan di Kabupaten Bandung

Berita Terbaru

Sekretaris Daerah Kabupaten Bandung Cakra Amiyana meresmikan Gedung A Sekretariat Daerah (Setda) hasil renovasi bangunan dan interior Gedung Setda, di Komplek Perkantoran Pemkab Bandung, Soreang, Senin (25/11/2024).(Foto: humas)

BANDUNG UPDATE

Renovasi Gedung Setda Kabupaten Bandung Habiskan Dana Rp10 M

Selasa, 26 Nov 2024 - 10:15 WIB

Foto: miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Prakiraan Cuaca Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:44 WIB

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:40 WIB