Persib Siap Berlaga di Kompetisi Liga 1 2022, Ini Target Robert Albert

Selasa, 19 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy



Pelatih Persib, Robert Alberts berdiskusi dengan seluruh pemain, tim pelatih dan manajemen klub dalam pertemuan internal di Hotel Papandayan, Kota Bandung, Senin (18/7/2022). (Foto: persib.co.id)

Pelatih Persib, Robert Alberts berdiskusi dengan seluruh pemain, tim pelatih dan manajemen klub dalam pertemuan internal di Hotel Papandayan, Kota Bandung, Senin (18/7/2022). (Foto: persib.co.id)

Dari pencapaian itu, Robert memasang standar yang lebih tinggi terhadap para pemain musim ini, termasuk keterlibatannya di turnamen Piala Indonesia yang rencananya akan kembali bergulir.


DARA- Pelatih Persib, Robert Alberts berdiskusi dengan seluruh pemain, tim pelatih dan manajemen klub dalam pertemuan internal di Hotel Papandayan, Kota Bandung, Senin (18/7/2022). Ia menyebut, diskusi itu hal yang dirasakan penting jelang Liga 1 2022/2023 bergulir.

“Liga dimulai hari Minggu (24/7/2022). Penting bagi kami untuk mempresentasikan ide dalam menghadapi Liga kepada tim. Selain itu, kami juga bisa mendapat tanggapan dari pemain, bagaimana mereka menatap Liga dan berbicara soal target kami musim ini,” kata Robert.

Salah satu bahan diskusi adalah pencapaian Persib musim lalu. Dari pencapaian itu, Robert memasang standar yang lebih tinggi terhadap para pemain musim ini, termasuk keterlibatannya di turnamen Piala Indonesia yang rencananya akan kembali bergulir.

Di Liga 2021/2022 lalu, Persib mengakhiri kompetisi di posisi runner up dengan nilai 69 poin, hasil 20 kali menang, 9 imbang dan 5 kalah. Dari sepuluh laga pertama, Pangeran Biru bahkan tampil sangat baik dengan catatan tak pernah kalah.

“Kami berada di posisi kedua musim lalu dan menjadi tim dengan pertahanan terbaik. Itu tolok ukur kami dan musim ini juga turnamen domestik akan kembali digelar,” katanya, seperti dilansir dara.co.id dari web resmi Persib ..

Kondisi Pisik Pemain

Robert Alberts menyebut kondisi fisik para pemain sudah berada di level yang lebih baik ketimbang musim lalu. Pengukuran kondisi fisik pemain dipengaruhi oleh masa persiapan yang dijalani menjelang kompetisi bergulir.

Di musim 2021/2022 lalu, Persib hanya menjalani persiapan selama dua hingga tiga pekan. Namun untuk musim 2022/2023, Persib memiliki 11 pekan untuk menjalani persiapan.

“Kami menunjukkan kepada pemain kondisi fisik mereka yan berada di level sangat bagus. Jadi, mereka tahu tingkat kebugarannya. Dibandingkan musim lalu, kondisi mereka lebih bagus,” kata Robert.

Robert mengatakan, perkembangan kondisi fisik terlihat dari jarak tempuh para pemain saat menjalani pramusim. Karenanya, pelatih asal Belanda ini pun senang dan optimistis dengan kemampuan yang dimiliki para pemainnya.

“Ada peningkatan jarak tempuh dari latihan dan tes lari para pemain saat menjalani pramusim ketimbang musim lalu. Adanya perkembangan ini tentunya telah menaikan kepercayaan diri semua,” bebernya.

 

Editor: Maji

 

Berita Terkait

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
KOREA UTARA VS INDONESIA Kekalahan yang Patut Dilupakan!
PEREMPATFINAL ASIAN CUP “Drama Korea” Indonesia-Korut
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek
Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Selasa, 15 April 2025 - 22:18 WIB

KOREA UTARA VS INDONESIA Kekalahan yang Patut Dilupakan!

Senin, 14 April 2025 - 20:57 WIB

PEREMPATFINAL ASIAN CUP “Drama Korea” Indonesia-Korut

Berita Terbaru