Piala AFF 2022, Nanti Sore Indonesia Menghadapi Kamboja, Simak Head to head Ini

Jumat, 23 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Timnas Indonesia akan mengawali kiprahnya di Piala AFF 2022 dengan menjamu Kamboja di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jumat (23/12) sore WIB. (Foto: PSSI)

Timnas Indonesia akan mengawali kiprahnya di Piala AFF 2022 dengan menjamu Kamboja di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jumat (23/12) sore WIB. (Foto: PSSI)

Dengan mengusut target juara Pasukan Merah Putih, julukan Timnas Indonesia menurunkan kekuatan terbaik usai menjalani pemusatan latihan sejak akhir November lalu.


DARA| Timnas Indonesia akan mengawali kiprahnya di Piala AFF 2022 dengan menjamu Kamboja. Partai perdana skuad asuhan Shin Tae Yong ini digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jumat (23/12) sore WIB.

Dengan mengusut target juara Pasukan Merah Putih, julukan Timnas Indonesia menurunkan kekuatan terbaik usai menjalani pemusatan latihan sejak akhir November lalu.

Pada laga nanti sore Indonesia menurunkan beberapa pemain rekrutan baru. Seperti pemain naturalisasi Jordi Amat menambah benteng pertahanan Timnas akan lebih kokoh.

Sementara lini depan, Indonesia kedatangan Ilija Spasojevic yang merupakan wajah baru di era kepelatihan Shin Tae-yong. Striker Bali United tersebut tampil trengginas di Liga 1 dengan mencetak tujuh gol dari 11 penampilan.

Pertemuan terakhir Indonesia kontra Kamboa tersaji pada Piala AFF 2020. Di duel tersebut, Indonesia berhasil menumbangkan Kamboja dengan skor 4-2.

Indonesia tampil dengan lebih percaya diri karena akan didukung ribuan suporter. Indonesia catatkan empat kemenangan dalam lima laga terakhir lintas ajang.

Namun, Indonesia tetap harus waspada. Pasalnya, Kamboja datang dengan bekal apik. Pada laga perdana, Angkor Warriors secara mengejutkan berhasil menundukkan Filipina dengan skor 3-2.

Prediksi Line Up Indonesia vs Kamboja

Indonesia (4-2-1-3): Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Jordi Amat, Fachruddin Aryanto, Pratama Arhan; Ricky Kambuaya, Marc Klok; Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, Ilija Spasojevic.

Kamboja (3-4-3): Keo Soksela; Choun Chanchav, Soeuy Visal, Tes Sambath; Orn Chanpolin, Sos Suhana, Seut Baraing, Yeu Muslim, Lim Pisoth, Sieng Chanthea, Reung Bunheing.

Head to Head Indonesia vs Kamboja
(09/12/2021) Indonesia 4-2 Kamboja
(04/10/2017) Indonesia 3-1 Kamboja
(08/06/2017) Kamboja 0-2 Indonesia
(25/09/2014) Indonesia 1-0 Kamboja
(07/12/2008) Kamboja 0-4 Indonesia

Editor: Maji

Berita Terkait

Banjir di Palabuhanratu Sukabumi Rendam Puluhan Rumah di Tiga Desa dan Menewaskan Seorang Warga
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
KOREA UTARA VS INDONESIA Kekalahan yang Patut Dilupakan!
PEREMPATFINAL ASIAN CUP “Drama Korea” Indonesia-Korut
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 11:21 WIB

Banjir di Palabuhanratu Sukabumi Rendam Puluhan Rumah di Tiga Desa dan Menewaskan Seorang Warga

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Selasa, 15 April 2025 - 22:18 WIB

KOREA UTARA VS INDONESIA Kekalahan yang Patut Dilupakan!

Berita Terbaru