Piala Thomas 2022, Singkirkan Jepang, Vito Pahlawan Kemenangan

Sabtu, 14 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: PBSI

Foto: PBSI

Piala Thomas 2022. Indonesia lolos ke babak final setelah menang tipis 3-2 atas Jepang. Di partai final besok, tim merah putih akan menghadapi India.


DARA – Perebutan tiket final Thomas Cup 2022 antara Indonesia versus Jepang cukup menegangkan. Namun, akhirnya Indonesia lolos setelah menang tipis 3-2 atas negeri sakura itu.

Dikatakan menegangkan karena sebelumnya Indonesia sudah unggul 2-0. Tinggal satu poin lagi untuk lolos ke final.

Kemenangan 2-0 itu diraih oleh partai tunggal Anthony Ginting yang berhasil mengalahkan Kento Momota dengan skor skor 21-13, 14-21, 21-12.

Lalu, ganda putra Ahsan/Kevin mengalahkan Hoki/Kobayashi dengan skor 22-20, 8-21, 24-22.

Jepang bangkit. Kenta Nishimoto mengalahkan Jonatan Christie di partai tunggal putra kedua dan Akira Koga/Yuta Watanabe mengalahkan Fajar Alfian/M Rian Ardianto.

Skor pun berubah menjadi 2-2.

Namun, Shesar Hiren Rhustavito yang tampil pada partai pamungkas menjadi penentu kemenangan Indonesia. Vito mengalahkan Kodai Naraoka 21-17, 21-11.

Vito menang dua gim langsung dengan skor 21-17 dan 21-11.

Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Jumat (13/5/2022) malam WIB.

Jepang pun akhirnya tersingkir.

Minggu besok, di partai final perebutan Thomas Cup 2022, Indonesia akan menghadapi India.

Semoga pasukan Merah Putih meraih kemenangan dan membawa piala bergengsi bulu tangkis itu.

Editor: denkur

 

 

Berita Terkait

Update Indonesia Idol XIII-2025, Inilah List Lagu Road To Spekta Show Malam Nanti
Jangan Asal Baca, Begini Ketentuan Membaca Surat Al-Fatihah Ketika Shalat
Presiden Prabowo Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Capai 8 Persen
Presiden Prabowo Pastikan Anak Indonesia Dapat Makanan Bergizi
Banjir Bandang Sungai Cipager Cirebon, DBMPR Jabar Tetapkan Tanggap Darurat
Inilah Daftar Kepala Daerah di Jabar Yang Siap Dilantik, Karena Tak Ada Gugatan ke MK
Sang Legenda : Susi Susanti Ditangisi Penggemar Saat Memutuskan Gantung Raket
Cek Disini, 26 Pemain Timnas Indonesia U-20 Yang Dipanggil Jelang Piala Asia 2025
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 20 Januari 2025 - 11:08 WIB

Update Indonesia Idol XIII-2025, Inilah List Lagu Road To Spekta Show Malam Nanti

Senin, 20 Januari 2025 - 10:03 WIB

Jangan Asal Baca, Begini Ketentuan Membaca Surat Al-Fatihah Ketika Shalat

Senin, 20 Januari 2025 - 09:20 WIB

Presiden Prabowo Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Capai 8 Persen

Minggu, 19 Januari 2025 - 21:52 WIB

Banjir Bandang Sungai Cipager Cirebon, DBMPR Jabar Tetapkan Tanggap Darurat

Minggu, 19 Januari 2025 - 20:06 WIB

Inilah Daftar Kepala Daerah di Jabar Yang Siap Dilantik, Karena Tak Ada Gugatan ke MK

Berita Terbaru

Ilustrasi (Foto: Kemenkes)

RAGAM

Mengenal Gejala dan Penanganan Gangguan Mental

Senin, 20 Jan 2025 - 09:44 WIB

Ilustrasi (Foto: Kemenkes)

RAGAM

Inilah Tujuh Cara Efektif Mengatasi Stres Kerja

Senin, 20 Jan 2025 - 09:32 WIB