Pilkada Kabupaten Bandung, Camat Cikancung Bantah Bagikan Uang

Minggu, 15 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi: tribunnews

Ilustrasi: tribunnews

Camat Cikancung Kabupaten Bandung, Maksum, membantah isu yang menyebutkan dirinya membagi-bagikan uang sebesar Rp300 juta kepada para Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se-Kecamatan Cikancung untuk membantu pemenangan salah satu paslon bupati.


DARA | BANDUNG – “Itu bohong alias hoaks, makanya enggak saya tanggapi. Dari mana saya punya uang sebesar itu,” kata Maksum saat dihubungi melalui ponselnya, Minggu (15/11/2020).

Maksum menjelaskan, Sabtu 24 Oktober itu, BPD se Kecamatan Cikancung memang datang ke rumah karena memang ia sedang ada hajatan.

Selepas menghadiri acara hajatan itu, lanjut Maksum, mereka pulang. Namun, belakangan mendapat kabar mereka mampir ke rumah salah seorang tokoh masyarakat yang juga mantan anggota dewan.

“Soal agenda BPD itu saya sama sekali tidak tahu. Bahkan, sebenarnya saya tidak mengundang mereka ke acara hajatan itu, yang diundang hanya para kades dan para camat saja, itu karena protokol kesehatan. Nah, setelah mereka pamit keluar dari rumah saya, saya enggak tahu mereka ke arah utara atau selatan, dan setelah itu ada postingan poto BPD saya enggak tahu apa apa,” ujarnya.

Kepala Desa Cihanyir Kecamatan Cikancung, Ceceng Suparman, menambahkan, memang sepulang dari hajatan Camat Maksum itu, para BPD se-kecamatan Cikancung mampir ke rumah haji Entis yang lokasinya memang tak jauh dari kediaman Camat Maksum. Tujuan mereka ke rumah Haji Entis adalah untuk membahas rencana Musyawarah Desa (Musdes) pembentukan Kabupaten Bandung Timur.

“Tepatnya itu di kolam renang milik haji Entis. Saat itu haji Entis tengah bertranskasi jual beli tanah. Haji Entis iseng berkelakar: “sok tah rek diparoto jeung duit mah. Iraha BPD boga duit sakieu” (silakan kalau mau dipoto sama uang ini. Kapan BPD punya uang sebanyak ini) candaan Haji Entis saat itu,” kata Ceceng yang juga Ketua APDESI Kecamatan Cikancung itu.

Jadi memang, kata Ceceng, isu yang beredar soal Camat Cikancung Maksum bagi-bagi uang kepada para anggota BPD tersebut berita bohong. Untuk itu ia mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu tersebut.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak
Ramadan tak Sekadar tentang Ibadah Pribadi
Keutamaan Niat Puasa
Breaking News, Sidang Isbat: Awal Ramadan 1446 H Jatuh Hari Sabtu 1 Maret 2025
Observatorium Bosscha ITB Pantau Hilal Awal Ramadan 1446 H
Presiden Prabowo Tegaskan Layanan Bank Emas Pegadaian dan Bank Syariah Indonesia Dukung Ketahanan Ekonomi Nasional
Pemerintah Percepat Program MBG, Dorong Peran Koperasi dan Industri Susu Lokal
Universitas Paramadina Gelar Presidential Lecture Bersama Susilo Bambang Yudhoyono
Berita ini 5 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:39 WIB

Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:22 WIB

Ramadan tak Sekadar tentang Ibadah Pribadi

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:04 WIB

Keutamaan Niat Puasa

Jumat, 28 Februari 2025 - 19:55 WIB

Breaking News, Sidang Isbat: Awal Ramadan 1446 H Jatuh Hari Sabtu 1 Maret 2025

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:38 WIB

Observatorium Bosscha ITB Pantau Hilal Awal Ramadan 1446 H

Berita Terbaru

Ilustrtasi (Foto: Universitas Airlangga/ Tribun Travel)

HEADLINE

Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak

Sabtu, 1 Mar 2025 - 13:39 WIB

Fotog: Hilman Fauzi/Kemenag

HEADLINE

Ramadan tak Sekadar tentang Ibadah Pribadi

Sabtu, 1 Mar 2025 - 13:22 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Budi Azhar Bersedia Jadi Ketua IPSI Kabupaten Sukabumi

Sabtu, 1 Mar 2025 - 13:13 WIB

Foto: Kemenag

HEADLINE

Keutamaan Niat Puasa

Sabtu, 1 Mar 2025 - 13:04 WIB

Foto: Istimewa

EKONOMI

Mustahil Tumbuh 8% Tanpa Industri yang Kuat

Sabtu, 1 Mar 2025 - 12:53 WIB