PJ Bupati Garut Berpesan jangan ada ASN yang Bermanuver sebelum Penetapan KPU

Rabu, 4 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj. Bupati Garut, Barnas Adjidin (Foto: Ist)

Pj. Bupati Garut, Barnas Adjidin (Foto: Ist)

Kita selaku ASN tentunya harus mematuhi kaidah-kaidah aturan yang ditetapkan KPU.

DARA | Penjabat (Pj) Bupati Garut, Barnas Adjidin, mengingatkan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) dan seluruh masyarakat Kabupaten Garut untuk bersabar menunggu hasil keputusan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU), pasca digelarnya Pilkada 2024.

Barnas juga menekankan kepada seluruh masyarakat Garut, khususnya ASN untuk mematuhi aturan-aturan yang telah ditetapkan oleh KPU.

“Kita selaku ASN tentunya harus mematuhi kaidah-kaidah aturan yang ditetapkan KPU, kita sudah tahu secara penghitungan cepat paslon 02 adalah pemenang, tetapi kita tetap meghargai keputusan final terkait kemenangan itu, jadi kita semua harus tetap bersabar,” ujarnya, Rabu (4/12/2024).

Selain itu, Barnas juga mengimbau kepada semua pihak untuk tetap menjaga kondusifitas selama proses masih berlangsung.

”Kami menghimbau kepada semuanya untuk tidak berlebihan, tidak terlalu euforia, yang menang kami ucapkan selamat walaupun secara ini belum ditetapkan, kepada yang kalah juga harus tetap bisa bersatu padu untuk membangun Garut yang tercinta ini,” tuturnya.

Barnas pun dengan tegas mengatakan bahwa tidak boleh ada ASN yang melakukan hal-hal berlebihan yang bisa melanggar peraturan.

”Saya sudah peringatkan tidak ada lagi ASN yang melakukan manuver-manuver sebelum adanya penetapan, saya sudah tegaskan itu,” katanya.

Sebelumnya, sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut yang terdiri dari beberapa kepala dinas (Kadis) diketahui mengujungi Bupati Garut terpilih, Abdusy Syakur Amin, satu hari pasca penghitungan cepat atau Quick Count.

Hal itupun mengundang reaksi beragam dari sejumlah pihak, hingga akhirnya Pj. Bupati Garut, Barnas Adjidin angkat bicara.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Bapenda Kabupaten Sukabumi Raih Penghargaan Index Reformasi Birokrasi
Di Kabupaten Sukabumi Sudah Dibentuk 337 Koperasi Desa
Bupati Sukabumi Fokus Tangani Sampah
PAW, Muhammad Ridho Dilantik jadi Anggota DPRD Kota Sukabumi
Bupati Cirebon Resmi Luncurkan Program DAKOCAN, Kartu Identitas Anak Jadi Modal Data Masa Depan
Bupati Cirebon dan Gubernur Jabar Kompak Benahi Jalan Rusak, Target Rampung 2027
Hari Bumi Sedunia, Bupati Sukabumi Tanam Pohon di Bukit Kurma Baruajol
Dedi Mulyadi Ubah Kabupaten Cirebon Jadi Yogyakartanya Jawa Barat
Berita ini 21 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 17:47 WIB

Bapenda Kabupaten Sukabumi Raih Penghargaan Index Reformasi Birokrasi

Rabu, 23 April 2025 - 17:38 WIB

Di Kabupaten Sukabumi Sudah Dibentuk 337 Koperasi Desa

Rabu, 23 April 2025 - 17:28 WIB

Bupati Sukabumi Fokus Tangani Sampah

Selasa, 22 April 2025 - 20:16 WIB

PAW, Muhammad Ridho Dilantik jadi Anggota DPRD Kota Sukabumi

Selasa, 22 April 2025 - 17:32 WIB

Bupati Cirebon Resmi Luncurkan Program DAKOCAN, Kartu Identitas Anak Jadi Modal Data Masa Depan

Berita Terbaru

CATATAN

GUNCANGAN TRUMP Harga Emas makin “Menggila”

Rabu, 23 Apr 2025 - 19:39 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Di Kabupaten Sukabumi Sudah Dibentuk 337 Koperasi Desa

Rabu, 23 Apr 2025 - 17:38 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Bupati Sukabumi Fokus Tangani Sampah

Rabu, 23 Apr 2025 - 17:28 WIB