PMI Garut Kerjasama dengan PT SMF, Salurkan Bantuan dan Pengobatan Gratis untuk Korban Banjir

Kamis, 26 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua PMI Kabupaten Garut yang juga Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman,  bekerja sama dengan PT Sarana Multigriya Financial ( Persero ) memberikan bantuan sembako kepada masyarakat korban banjir bandang di Kampung Sukagalih dan Kampung Leuwi Simar di Garut Selatan (Foto: Andre/dara.co.id)

Ketua PMI Kabupaten Garut yang juga Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman, bekerja sama dengan PT Sarana Multigriya Financial ( Persero ) memberikan bantuan sembako kepada masyarakat korban banjir bandang di Kampung Sukagalih dan Kampung Leuwi Simar di Garut Selatan (Foto: Andre/dara.co.id)

Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Garut bekerjasama dengan PT. Sarana Multigriya Financial (Persero) kembali menyalurkan bantuan sembako untuk warga yang terdampak banjir bandang di wilayah selatan Garut pada bulan Oktober 2020 lalu.


DARA | BANDUNG – Ketua PMI Kabupaten Garut, Helmi Budiman, membenarkan telah menyalurkan bantuan berupa sembako bagi masyarakat di Kampung Sukagalih, Desa Mandalakasih, Kecamatan Pameungpeuk. Tak hanya itu, pihaknya juga memberikan bantuan untuk berobat ke posko yang telah disediakan.

“Bukan hanya sembako kami juga mengadakan pengobatan gratis bagi masyarakat disini, alhamdulillah pada hari ini terlihat banyak masyarakat yang hendak untuk berobat ke posko yang telah disediakan oleh PMI,” ujar Helmi saat memberikan bantuan kepada warga di Garut Selatan, Kamis (26/11/2020).

Menurut Helmi. 200 paket sembako yang berisi beras, minyak, gula pasir, mie instan dan terigu diberikan kepada warga Kampung Sukagalih dan Kampung Leuwisimar.

Ia menyebut, kegiatan ini merupakan kegiatan ke-5 PMI Kabupaten Garut memberikan bantuan kepada korban banjir bandang di Kecamatan Pameungpeuk, wilayah selatan Garut.

Helmi yang juga Wakil Bupati Garut itu menuturkan, tercatat kurang lebih 127 masyarakat yang berobat di posko yang telah disediakan oleh PMI Kabupaten Garut. Semuanya dikategorikan tidak memiliki penyakit yang serius.

“Dari 2 kampung (Leuwisimar dan Sukagalih) masyarakat yang telah berobat kurang lebih 127 orang. Tidak ada yang mengalami penyakit yang serius, alhamdulilla semuanya dikatagorikan ringan,” ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, Helmi juga tak henti-hentinya mengingatkan masyarakat untuk mengenakan masker sebagai tindakan proteksi yang wajib dilakukan semua orang dalam menghadapi pandemi covid-19 ini.

“Ini sebagai langkah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di setiap daerah, khususnya di Kabupaten Garut,” katanya.***

Editor: denkur

 

Berita Terkait

Atap Kelas SMP IT Al Ghazali Sukabumi Roboh Diterjang Luapan Air Sungai
Presiden Prabowo Panen Raya di Majalengka, Bupati Bandung di Ciparay
Pemudik di Wilayah KAI Daop 6 Yogyakarta Bisa Periksakan Matanya Secara Gratis
Kepala DPMTSP Jabar Dedi Taufik Siapkan Strategi Jaga Iklim Investasi di Jabar
Arus Balik Meningkat, Polres Garut Laksanakan One Way 8 Kali
Bupati Garut Tinjau Lokasi Tanah Bergerak di Singajaya, Status Tanggap Darurat Segera Ditetapkan
Amilin Zakat Fitrah DKM Binaul Makmur Desa Banyusari Tunaikan Amanah
Menghapus Jenuh Saat Mudik Lebaran, Daop 2 Bandung Sediakan Arena Bermain Anak
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 7 April 2025 - 17:15 WIB

Atap Kelas SMP IT Al Ghazali Sukabumi Roboh Diterjang Luapan Air Sungai

Senin, 7 April 2025 - 13:23 WIB

Presiden Prabowo Panen Raya di Majalengka, Bupati Bandung di Ciparay

Senin, 7 April 2025 - 12:54 WIB

Pemudik di Wilayah KAI Daop 6 Yogyakarta Bisa Periksakan Matanya Secara Gratis

Minggu, 6 April 2025 - 21:14 WIB

Arus Balik Meningkat, Polres Garut Laksanakan One Way 8 Kali

Minggu, 6 April 2025 - 20:50 WIB

Bupati Garut Tinjau Lokasi Tanah Bergerak di Singajaya, Status Tanggap Darurat Segera Ditetapkan

Berita Terbaru


Bupati Bandung Dadang Supriatna menghadiri panen raya padi di Desa Sumbersari, Kecamatan Ciparay.(Foto: maji/dara)

BANDUNG UPDATE

Presiden Prabowo Panen Raya di Majalengka, Bupati Bandung di Ciparay

Senin, 7 Apr 2025 - 13:23 WIB