PMI Garut Kini Punya Gedung Baru, Dibangun dengan Anggaran Segini

Jumat, 4 Februari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Garut, Rudy Gunawan, didampingi Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman selaku Ketua PMI Garut meresmikan Gedung PMI Kabupaten Garut, Jalan Proklamasi, Desa Jayaraga, Kecamatan Tarogong Kidul', Kabupaten Garut (Foto: Istimewa)

Bupati Garut, Rudy Gunawan, didampingi Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman selaku Ketua PMI Garut meresmikan Gedung PMI Kabupaten Garut, Jalan Proklamasi, Desa Jayaraga, Kecamatan Tarogong Kidul', Kabupaten Garut (Foto: Istimewa)

PMI Garut kini punya gedung baru. Dibangun dengan sumber dana hibah APBD selama dua tahun senilai total Rp2,35 miliar.


DARA – Gedung Palang Merah Indonesia (PMI) Garut itu berada di Jalan Proklamasi, Desa Jayaraga, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut.

Diresmikan Wakil Bupati Garut, dr Helmi Budiman yang juga sebagai Ketua PMI Kabupaten Garut, Kamis (3/2/2022).

Acara peresmian ini juga dihadiri Sekretaris Jenderal (Sekjen) PMI Pusat, Sudirman Said, dan Ketua PMI Provinsi Jawa Barat, Irjen Pol (Purn) Adang Rochjana.

Wakil Bupati Garut, dr Helmi Budiman mengatakan, pembangunan gedung berikut unit donor darah yang baru ini menggunakan dana hibah APBD Kabupaten Garut selama dua tahun dengan nilai total Rp2,35 miliar.

“Alhamdulillah gedung ini adalah salah satu nikmat yang Allah berikan, perlu saya sampaikan satu lantai gedung PMI ini memiliki luas 407 meter persegi, jadi kalau dengan lantai 2 kurang lebih 814 meter persegi,” ujarnya.

Menurut Helmi, pemerintah berkomitmen dalam hal yang berkaitan dengan kegiatan kemanuasiaan. Ia menyebut, PMI sangat berperan di kehidupan masyarakat khususnya bagi nyawa seseorang.

“Pak Bupati sering menyampaikan bahwa PMI ini menjalankan tugas tugas negara, karena darah itu tidak ada lagi yang menyiapkan kecuali PMI. Itu sangat kita vital bagi kehidupan bagi nyawa seseorang,” ucapnya.

Sementara itu, Bupati Garut, Rudy Gunawan, menyatakan pihaknya akan selalu memberikan dorongan kepada PMI Kabupaten Garut agar dapat menjalankan tugas lebih baik lagi. Ia menambahkan, kini PMI Kabupaten Garut memiliki gedung baru yang representatif.

“Jadi PMI akan selalu paling depan, baik terhadap hal hal kesulitan. Semoga ini menjadi amal ibadah bagi kita semua karena ini sesuatu yang berhubungan dengan kemanusiaan,” katanya.

Sementara itu, Sekjen PMI Pusat Sudirman Said, menjelaskan, peran pemerintah dalam pelaksana kegiatan PMI tercantum di dalam undang-undang.

“Pelaksana kegiatan PMI menurut UU ada dua, pertama adalah pemerintah dan kedua gerakan dari PMI itu sendiri. Salah satu wujud konkret dari peran pemerintah adalah hari ini, kita disini menyaksikan peresmian gedung yang merupakan gabungan antara inisiatif masyarakat dan kontribusi dari pemerintah daerah,” ucapnya.

Editor: denkur

Berita Terkait

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan
Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024
Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM
Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak
Elektabilitas Syakur-Putri Makin Moncer, Timses Jaga Kekompakan
Pemkab Sukabumi Raih Penghargaan sebagai Kabupaten Informatif
Soal APBD 2025, DPRD Kota Sukabumi Gelar Paripurna
Pemkab Sukabumi Buka Lowongan PPPK, Simak Ketentuan, Cara Daftar dan Jadwal Seleksi Dibawah Ini
Berita ini 2 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 16:48 WIB

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan

Jumat, 15 November 2024 - 16:40 WIB

Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024

Jumat, 15 November 2024 - 16:33 WIB

Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM

Jumat, 15 November 2024 - 10:33 WIB

Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak

Kamis, 14 November 2024 - 16:58 WIB

Elektabilitas Syakur-Putri Makin Moncer, Timses Jaga Kekompakan

Berita Terbaru

JABAR

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan

Jumat, 15 Nov 2024 - 16:48 WIB