Pohon Pisang Selalu Dikaitkan dengan Pocong, Ternyata Begini Alasannya

Rabu, 19 Januari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pohon pisang (Foto: Liputan6.com)

Pohon pisang (Foto: Liputan6.com)

Pohon pisang dan mitos tentang penampakan kuntilanak serta pocong adalah fenomena yang tidak dapat dipisahkan.


DARA – Hingga saat ini banyak yang menganggap jika pohon pisang adalah tempat bersemayam pocong dan kuntilanak.

Itulah mengapa pohong pisang jarang ditemukan di pekarangan rumah. Sosok pocong dan kuntilanak telah diceritakan orang tua zaman dahulu kepada beberapa generasi.

Sebenarnya tidak hanya pohon pisang yang dikabarkan sering terlihat penampakan pocong dan kuntilanak. Pohon asem jawa, randu, hingga beringin identik dengan penampakan kedua makhluk halus ini.

Setiap daerah memiliki cerita yang berbeda tentang pocong dan kuntilanak. Namun yang pasti, pohon pisang identik dengan alas mandi bagi jenazah sebelum dimakamkan.

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube crack an egg pada Selasa 18 Januari 2022, mitos kehadiran pocong berasal dari tali kafan yang tidak dilepas saat prosesi pemakaman.

Tak hanya melompat, pocong dapat melayang untuk menakuti dan menakuti manusia. Tidak sedikit yang percaya jika pocong bukanlah jelmaan arwah melainkan jin yang meniru wujud jenazah yang telah dimakamkan.

Konon hadirnya sosok pocong berawal dari asap yang muncul tepat di tengah pusara makam. Lambat laun asap tersebut mulai menjelma menjadi makhluk halus yang melompat-lompat dari tengah makam.

Sosok pocong dan kuntilanak senang berada di lokasi bekas kecelakaan, bunuh diri, hingga bangunan yang terbengkalai.

Alasan pocong dan kuntilanak menyukai pohon pisang karena pohon ini memiliki daun yang lebat, lembab, dan terdapat binatang melata di dalamnya seperti cacing dan ulat.

Hingga saat ini banyak yang percaya jika ulat dan cacing dapat digunakan untuk memanggil pocong.

Kabar lainnya, sosok pocong dan kuntilanak akan terlihat di pohon kamboja.

Baik pocong maupun kuntilanak biasanya akan terlihat duduk di atas ranting pohon kamboja yang tertanam di pemakaman pada jam-jam tertentu.

Jika diteliti secara sains, pocong tidaklah ada. Ada penjelasan ilmiah dan logis tentang penampakan pocong dan kuntilanak yang sering terlihat.

Menurut ilmu psikologi, pocong adalah gejala Pareidolia. Fenomena ini adalah kondisi psikologis dimana pikiran manusia merespon stimulus dengan memahami pola pikir yang tidak dikenal atau tidak ada.

Selanjutnya otak akan memberikan rangsangan dan menggabungkan dengan persepsi imajiner.

Sedangkan secara fotografi, gambar pocong yang terkadang tertangkap kamera sebenarnya adalah pantulan cahaya.

Sosok pocong atau kuntilanak yang terekam kamera adalah bentuk distorsi dari kamera dikarenakan shutter speed yang lambat hingga getaran yang terjadi pada kamera.***

Artikel ini sebelumnya sudah ditayangkan MapayBandung dengan judul: Kenapa Pohon Pisang Dikaitkan dengan Pocong dan Kuntilanak? Ternyata Bukan karena Angker, tapi Ini Penyebabnya.

Editor: denkur

Berita Terkait

Nobar Persib di Garut, Polres Siagakan Petugas di Sejumlah Tempat
Berkeliaran saat Jam Pelajaran Belasan Pelajar SMA Diamankan Satpol PP Bandung Barat
Brain Leadership: Kunci Membentuk Tim Berkinerja Tinggi
Tantangan dan Strategi Komunikasi Korporat di Era Digital
Setia pada Lilin, Bukan Printing: Dimas Batik Jadi Penjaga Terakhir Batik Tulis Tasikmalaya
Gandeng Merry Riana, Manzone Perdana Keluarkan Koleksi Unisex
Dua Universitas Kelas Dunia Hadir di Bandung, DLI Siap Tawarkan Pendidikan Global di Tanah Air
Dipakai Buat Kerja dan Bikin Konten, Tapi AI Juga Bikin Orang Malas?
Berita ini 55 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 9 Mei 2025 - 18:32 WIB

Nobar Persib di Garut, Polres Siagakan Petugas di Sejumlah Tempat

Kamis, 8 Mei 2025 - 14:39 WIB

Berkeliaran saat Jam Pelajaran Belasan Pelajar SMA Diamankan Satpol PP Bandung Barat

Rabu, 7 Mei 2025 - 14:07 WIB

Brain Leadership: Kunci Membentuk Tim Berkinerja Tinggi

Rabu, 7 Mei 2025 - 14:03 WIB

Tantangan dan Strategi Komunikasi Korporat di Era Digital

Rabu, 7 Mei 2025 - 13:53 WIB

Setia pada Lilin, Bukan Printing: Dimas Batik Jadi Penjaga Terakhir Batik Tulis Tasikmalaya

Berita Terbaru

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Sabtu 10 Mei 2025

Sabtu, 10 Mei 2025 - 08:33 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Sabtu 10 Mei 2025

Sabtu, 10 Mei 2025 - 08:30 WIB