Dalam film pendek tersebut menceritakan kearifan lokal dan kehidupan nyata di masyarakat. Film pendek itu dinilai cukup seru dan berjudul ‘Layangan Tjap 110’.
DARA – Dalam Rangka memeriahkan Hari Bhayangkara Ke-76 yang salah satunya lomba membuat film pendek yang diawaki oleh Divhumas Polri.
Untuk itu, jajaran Polsek Cikancung Polresta Bandung melaunching inovasi film pendek bertemakan pelayanan Bantuan Kepolisian Call Center 110, Minggu (12/6/2022).
Film pendek yang digagas oleh AKP Carsono, SH selaku Kapolsek Cikancung Polresta Bandung berdurasi kurang dari 5 menit.
Dalam film pendek tersebut menceritakan kearifan lokal dan kehidupan nyata di masyarakat. Film pendek itu dinilai cukup seru dan berjudul ‘Layangan Tjap 110’. Pesan moral tersampaikan dan sosialisasi Call Center 110 diterima masyarakat.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo didampingi Kapolsek Cikancung AKP Carsono mengungkapkan jangan segan-segan jika ada kejadian atau tindak pidana maupun lainnya untuk menghubungi Call Center 110.
Kusworo Wibowo mengapresiasi atas inovasi dalam pembuatan film pendek tentang sosialisasi bantuan Polisi Call Center 110 yang digagas oleh Kapolsek Cikancung yang mengedepankan kearifan lokal.
“Film pendek itu dinilai lebih mengena kepada masyarakat, sekali lagi saya ucapkan terimakasih dan masyarakat jangan segan-segan untuk menelpon Call Center 110 dan dipastikan kami akan meresponnya,” tutur Kusworo.
Ditambahkan Kapolsek Cikacung AKP Carsono, untuk bisa melihat film pendek tersebut dapat dilihat melalui akun resmi media sosial Polsek Cikancung ataupun di Channel YouTube IPTUCARSONO,SH.
“Jangan lupa untuk like dan komennya, semoga film pendek ini menjadikan sarana sosialisasi dan semoga film pendek tersebut menjadi juara,” tutup Carsono.
Editor: Maji