Polsek Cugeunang, Cianjur Gencar Gelar KKYD

Kamis, 16 Mei 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: dara.co.id/Purwanda

Foto: dara.co.id/Purwanda

DARA | CIANJUR —  Polsek Cugeunang, Resor Cianjur, Jawa Barat gencar melakukan Kegiatan Kepolisian yang Ditingkatkan (KKYD) di wilayah hukum Cugeunang. Hal itu dilakukan sebagai pencegahan dan antisipasi gangguan kamtibmas atau tindak kejahatan jalanan pada bulan Ramadan.

“Dengan KKYD yang kita galakkan selama puasa ini, diharapkan dapat terus memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, terutama di bulan Ramadan ini,” kata Kapolsek Cugeunang, Kompol Iwan Mustawan, kepada wartawan, Kamis (16/5/2019).

Iwan mengungkapkan, sejumlah potensi kerawanan Kambtimas menjadi fokus jajarannya, seperti peredaran minuman keras (miras), peredaran petasan, dan balapan liar. “Tak hanya itu, kita juga fokus terhadap antisipasi premanisme, pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), curanmor, narkoba serta perjudian. Selain petasan dan bahan berbahaya lainnya,” ujar dia.

Iwan mengimbau masyarakat agar tetap menjaga keamanan lingkungan tempat tinggalnya serta segera melaporkan kepada petugas jika melihat potensi yang mengganggu Kamtibmas. “Kita juga terus memberikan imbauan kepada warung makan yang tetap buka di siang hari. Bagi warung makan yang membandel buka di siang hari, polisi pun berkoordinasi dengan Satpol PP guna tindakan lebih lanjut,” katanya.***

Wartawan: Purwanda | Editor: Ayi Kusmawan

 

Berita Terkait

PWI Siapkan 100 Pengacara Laporkan Balik HB
Bobol Rumah Dua Pemuda di Karangpawitan Diciduk Polisi
Pernyataan KPK Soal Ditetapkannya Hasto Kristiyanto sebagai Tersangka
Diduga Jual dan Konsumsi Narkotika Jenis Sabu, EAW Diciduk Polisi
Jelang Natal dan Tahun Baru, Polresta Bandung Ringkus 55 Orang Pengedar Narkoba
Polres Sukabumi Sikat Peredaran Sabu Seberat 1.677,66 gram
Sat Narkoba Polres Garut Kembali Amankan Puluhan Botol Miras
Diduga Gelapkan Dana Desa, Mantan Sekdes di Sukabumi Diciduk Polisi
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 7 Januari 2025 - 15:09 WIB

PWI Siapkan 100 Pengacara Laporkan Balik HB

Sabtu, 28 Desember 2024 - 21:31 WIB

Bobol Rumah Dua Pemuda di Karangpawitan Diciduk Polisi

Selasa, 24 Desember 2024 - 20:38 WIB

Pernyataan KPK Soal Ditetapkannya Hasto Kristiyanto sebagai Tersangka

Jumat, 20 Desember 2024 - 12:27 WIB

Diduga Jual dan Konsumsi Narkotika Jenis Sabu, EAW Diciduk Polisi

Kamis, 19 Desember 2024 - 18:43 WIB

Jelang Natal dan Tahun Baru, Polresta Bandung Ringkus 55 Orang Pengedar Narkoba

Berita Terbaru

HUKRIM

PWI Siapkan 100 Pengacara Laporkan Balik HB

Selasa, 7 Jan 2025 - 15:09 WIB

Kemenag

HEADLINE

Turun dari Tahun 2024, Inilah Besaran Biaya Haji Tahun 2025

Selasa, 7 Jan 2025 - 13:43 WIB