Ada berbagai tahapan yang harus dilalui peserta didik baru.
DARA | Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2024/2025 Kabupaten Garut untuk tingkat Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) sudah mulai dibuka.
Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Garut, Ade Manadin, menyebutkan bahwa tahapan PPDB untuk tingkat TK, SD, dan SMP di Kabupaten Garut dilaksanakan secara serentak mulai Senin (3/6/2024) hari ini.
“Tahapan PPDB untuk TK, SD, dan SMP di Kabupaten Garut dilaksanakan secara serentak. Saat ini sudah memasuki pendaftaran tahap satu,” ujar Ade , Senin (3/6/2024).
Ade menyebutkan, ada berbagai tahapan yang harus dilalui peserta didik baru, mulai dari masa pendaftaran, seleksi, hingga pengumuman hasil PPDB. Menurutnya, tahapan PPDB dimulai dari persiapan dan penyusunan perangkat pendukung, baik untuk TK, SD, maupun SMP.
Berikut jadwal lengkap dan tahapan PPDB untuk tingkat TK, SD, dan SMP di Kabupaten Garut:
Masa Pendaftaran PPDB Tahap I
-TK: 3-7 Juni 2024 (Jalur afirmasi dan jalur perpindahan orang tua)
-SD: 3-7 Juni 2024 (Jalur afirmasi dan jalur perpindahan orang tua)
-SMP: 3-7 Juni 2024 (Jalur afirmasi, jalur perpindahan tugas orang tua, jalur prestasi)
Seleksi PPDB Tahap I
-TK: 10-13 Juni 2024
-SD: 10-13 Juni 2024
-SMP: 10-13 Juni 2024
Pengumuman Hasil PPDB Tahap I
-TK: 19 Juni 2024
-SD: 19 Juni 2024
-SMP: 19 Juni 2024
Daftar Ulang PPDB Tahap I
-TK: 20-21 Juni 2024
-SD: 20-21 Juni 2024
-SMP: 20-21 Juni 2024
Masa Pendaftaran PPDB Tahap II (Jalur zonasi)
-TK: 24-28 Juni 2024
-SD: 24-28 Juni 2024
-24-28 Juni 2024
Seleksi PPDB Tahap II
-TK: 1-4 Juli 2024
-SD: 1-4 Juli 2024
-SMP: 1-4 Juli 2024
Pengumuman Hasil PPDB Tahap II
-TK: 5 Juli 2024
-SD: 5 Juli 2024
-SMP: 5 Juli 2024
Daftar Ulang PPDB Tahap II
-TK: 8-10 Juli 2024
-SD: 8-10 Juli 2024
-SMP: 8-10 Juli 2024
Pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS)
-TK: 15-17 Juli 2024
-SD: 15-17 Juli 2024
-SMP: 15-17 Juli 2024 (Andre)
Editor: denkur | Keterangan foto:
-Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Garut, Ade Manadin (Foto: Istimewa)