Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan di Kompleks Kepresidenan Turki, Ankara. Kerjasama dengan Turki dinilai cukup strategis.
DARA | TURKI – Dikutip dari detikcom, kunjungan kerja Prabowo ke Turki untuk membahas kerja sama pertahanan. Saat kunjungan Prabowo juga melihat industri kapal perang di Golcuk Naval Shipyard.
Staf Khusus Menteri Pertahanan Bidang Komunikasi Publik dan Hubungan Antar-Lembaga, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, kerja sama militer dengan Turki sangat strategis mengingat industri alutsista Turki berkembang pesat khususnya terkait kapal perang dan kapal selam.
“Apalagi Turki memiliki sejarah militer yang panjang sebagai negara yang kuat secara militer sejak Ottoman Empire,” ujar Dahnil, Kamis kemarin, (28/11/2019).***
Editor: denkur | Sumber: detikcom