Masyarakat jangan menyia-nyiakan kesempatan untuk divaksin, apalagi sampai menolaknya, kata Presiden, Joko Widodo melalui akun Twitternya Kamis (24/6/2021).
DARA – “Saudara-saudara, jika sudah ada kesempatan mendapatkan vaksin, segera ambil. Jangan menolak,” tutur Jokowi.
Presiden menegaskan, vaksin adalah upaya terbaik untuk keselamatan masyarakat dan memperoleh vaksinasi Covid-19 diperbolehkan oleh agama.
“Agama apapun tidak ada yang menolak vaksin. Ini demi keselamatan kita. Vaksin merupakan upaya terbaik yang tersedia saat ini untuk mengatasi pandemi,” tegas Jokowi.
Namun, meski telah divaksinasi, masyarakat hendaknya tetap memegang teguh Protokol Kesehatan dalam kehidupan sehari-hari. Kepala Negara juga meminta, seluruh rakyat Indonesia harus tetap berdisiplin menjaga diri terutama memakai masker.
“Saya minta satu hal sederhana ini tinggallah Di rumah jika tidak ada kebutuhan yang mendesak. Hanya dengan langkah bersama kita bisa menghentikan wabah ini,” tandas Presiden RI.***
Editor: denkur