Produksi Gabah di Kabupaten Cianjur Menurun

Jumat, 15 Mei 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Petani di Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. (Foto: Angga Purwanda/dara.co.id)

Petani di Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. (Foto: Angga Purwanda/dara.co.id)

“Pandemi menyebabkan sebagian petani mengurangi aktivitasnya. Selain itu, anjloknya harga gabah dari sebelumnya Rp4.500-Rp4.600 per kilogram menjadi Rp4 ribu per kilogram membuat petani merugi,” kata Aep Saepudin.


DARA | CIANJUR – Produksi gabah padi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, menurun di tengah mewabahnya pandemi Covid-19. Penurunan hasil panen yang mencapai hingga 30 persen itu membuat petani merugi.

Ketua Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Galih Mekar, Ciranjang, Aep Saepudin, mengatakan penghasilan para petani selama pandemi mengalami penurunan.

Selain karena faktor cuaca dan merebaknya Covid-19, lanjut Aep, anjloknya harga jual gabah pun jelas memengaruhi penghasilan petani.

“Pandemi menyebabkan sebagian petani mengurangi aktivitasnya. Selain itu, anjloknya harga gabah dari sebelumnya Rp4.500-Rp4.600 per kilogram menjadi Rp4 ribu per kilogram membuat petani merugi,” kata Aep kepada wartawan, Jumat (15/5/2020).

Aep menyebutkan, panen pertama di tahun ini dikeluhkan para petani, karena hasilnya yang tidak maksimal.

“Dibandingkan dengan panen tahun sebelumnya, terjadi penurunan hingga 30 persen. Normalnya dari satu hektar sawah, petani dapat memperoleh 7-8 ton gabah. Tapi saat ini hanya menghasilkan 4 ton,” ujarnya.

Sementara itu, Tatang, seorang buruh tani mengaku mengurangi aktivitasnya melakukan panen padi di tengah pandemi.

“Ya takut juga, kalau sampai kena virus. Apalagi sekarang harga jual turun, karena hasil panen juga anjlok akibat cuaca dan hama,” kata Tatang.***

 

Editor: Muhammad Zein

Berita Terkait

Kang Demul Bakal Ngantor di Daerah, Ini Sebutan Kantor Gubernur Jabar di 5 Wilayah
DPRD Kabupaten Sukabumi Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1446 H
Serahkan Zakat ke Baznas, Bupati Sukabumi Bilang Begini
H-3 Lebaran, Arus Mudik di Tol Cisundawu Ramai Lancar
Pantau Jalur Nagreg Bersama Wakapolri, Ali Syakieb Berpesan Begini buat Pemudik
Update Mudik Lebaran : Nagreg Masih Lancar, Lonjakan Arus Diprediksi Terjadi Sore Hari
Ramadan Penuh Makna: McDonald’s Indonesia Ajak Komunitas Pengemudi Ojek Online serta Anak Yatim Buka Puasa Bersama
PNM Berangkatkan Ratusan Peserta: Mudik Aman Sampai Tujuan BUMN 2025
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 30 Maret 2025 - 19:57 WIB

Kang Demul Bakal Ngantor di Daerah, Ini Sebutan Kantor Gubernur Jabar di 5 Wilayah

Minggu, 30 Maret 2025 - 19:30 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1446 H

Jumat, 28 Maret 2025 - 23:53 WIB

Serahkan Zakat ke Baznas, Bupati Sukabumi Bilang Begini

Jumat, 28 Maret 2025 - 23:46 WIB

H-3 Lebaran, Arus Mudik di Tol Cisundawu Ramai Lancar

Jumat, 28 Maret 2025 - 23:33 WIB

Pantau Jalur Nagreg Bersama Wakapolri, Ali Syakieb Berpesan Begini buat Pemudik

Berita Terbaru