Puluhan Orang Gangguan Jiwa Divaksin dan Terima Santunan Uang

Kamis, 17 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi vaksinasi terhadap orang gila (Foto: Istimewa)

Ilustrasi vaksinasi terhadap orang gila (Foto: Istimewa)

Puluhan orang penderita gangguan jiwa sudah bisa pulang setelah selama tiga pekan dirawat di Rumah Sakit Jiwa Dr H Marzoeki Mahdi (RSJMM) Majalengka.


DARA – Jumlahnya ada 28 orang. Disebut Orang Dengan Ganguan Jiwa (ODGJ).

Sepulang dari RSJMM mereka mendapatkan vaksinasi Covid-19 dari Dinkes Majalengka. Juga mendapat santunan dari Baznas Majalengka masing-masing Rp1 juta.

Vaksinasi dan penyerahan santunan itu digelar di halaman Dinkes Majalengka, Rabu (16/6/2021). Dihadiri perwakilan dari dinkes, dinsos, DPMD, Disnaker Kop dan UKM, BPJS, camat, kepala puskesmas serta keluarga ODGJ

H Agus Susanto, SSos, MSi, sebagai Sekdis, sekaligus ketua penyelenggara kegiatan dalam laporannya menyampaikan, Dinkes Majalengka mencatat ada 1718 ODGJ yang menjadi sasaran pelayanan.

Sebanyak 1442 ODGJ telah ditemukan dan mendapat pelayanan kesehatan jiwa di tingkat puskesmas maupun rumah sakit umum.

Juga ada 133 ODGJ berat telah dilakukan pemeriksaan dan evakuasi massal dalam empat periode, bekerjasama dengan RSJMM.

Perwakilan RSJMM Bogor Iyep Yudiana, SKM, MKM, sebagai Promotor Kesehatan Jiwa Masyarakat, menyampaikan ucapan terimakasih atas kerjasama yang telah dilakukan selama ini.

“Kami menyerahkan kembali ke-28 ODGJ dengan rincian bahwa, ada 2 ODGJ masih menjalani perawatan di RSJMM, 2 ODGJ langsung menjalani Rehabilitasi di Balai Phalamarta Kemensos RI di Sukabumi dan 24 ODGJ yang dibawa, kami serahkan kembali ke Pemda Majalengka melalui Dinkes, Puskesmas dan Keluarga ODGJ”. tutur Iyep

Sementara itu, dr H Harizal F Harahap, MM, Kadinkes Majalengka, menerima kembali ke-24 ODGJ Paska Rawat yang berasal dari 15 kecamatan dan 17 puskesmas seraya menyampaikan terimakasih kepada RSJMM, atas kerjasama yang telah dilakukan.

“Terimakasih kami ucapkan kepada Direksi dan Tim Pelayanan Kesehatan Jiwa Masyarakat RSJMM Bogor , yang telah mengevakuasi, merawat dan mengobati ODGJ Berat Majalengka, dan berharap tidak sampai periode ini saja, tapi berlanjut ke periode berikutnya,” ujar Kadinkes

Pada kesempatan tersebut 3 ODGJ Paska Rawat RSJMM, dihadirkan kedepan mewakili Ke-28 ODGJ, untuk memberikan testimoninya selama menjalani perawatan dan pengobatan di RSJMM dan mendapatkan apresiasi tepuk tangan yang meriah dari selurus peserta yang hadir.

Baznas Majalengka memberikan santunan sebesar Rp28 juta yang dibagikan kepada 28 ODGJ paska rawat RSJMM, yang diserahkan secara simbolis kepada Ke-3 ODGJ, sebesar masing-masing Rp1 juta.

Ketua BAZNAS Agus Yadi Ismail, MSi, menjelaskan terkait santunan yang diserahkan ke-28 ODGJ paska rawat RSJMM.

“Santunan sebesar Rp28 juta ini merupakan Infak dan sedekah dari PNS/ASN Majalengka yang dikumpulkan dan disalurkan melalui Baznas Majalengka”.

Dalam kesempatan tersebut tim vaksinator Covid-19 Dinkes Majalengka langsung bergerak melakukan vaksinasi Covid-19 terhadap 24 ODGJ paska rawat RSJMM.

Diakhir acara semua peserta yang hadir bersepakat meneriakan semangat. “Majalengka Bebas Pasung Tahun 2021 dan Majalengka Sehat Jiwa: Pulih, Produktif dan Mandiri”.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Banjir Bandang Sungai Cipager Cirebon, DBMPR Jabar Tetapkan Tanggap Darurat
Inilah Daftar Kepala Daerah di Jabar Yang Siap Dilantik, Karena Tak Ada Gugatan ke MK
Sang Legenda : Susi Susanti Ditangisi Penggemar Saat Memutuskan Gantung Raket
Cek Disini, 26 Pemain Timnas Indonesia U-20 Yang Dipanggil Jelang Piala Asia 2025
Sekilas Mengenal Golok Cisaat Sukabumi
Bhakti Sosial, Polres Sukabumi Gelar Operasi Katarak Gratis
Penambang Ilegal di Subang Bandel, Pj. Bupati Gandeng Sekda Jabar Tinjau Lokasi
Seorang Perempuan Tewas di Pematang Sawah, Mulutnya Berdarah, Celana Korban Robek
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 19 Januari 2025 - 21:52 WIB

Banjir Bandang Sungai Cipager Cirebon, DBMPR Jabar Tetapkan Tanggap Darurat

Minggu, 19 Januari 2025 - 20:06 WIB

Inilah Daftar Kepala Daerah di Jabar Yang Siap Dilantik, Karena Tak Ada Gugatan ke MK

Minggu, 19 Januari 2025 - 13:33 WIB

Sang Legenda : Susi Susanti Ditangisi Penggemar Saat Memutuskan Gantung Raket

Minggu, 19 Januari 2025 - 12:43 WIB

Cek Disini, 26 Pemain Timnas Indonesia U-20 Yang Dipanggil Jelang Piala Asia 2025

Sabtu, 18 Januari 2025 - 22:40 WIB

Sekilas Mengenal Golok Cisaat Sukabumi

Berita Terbaru