Puluhan Ribu Kendaraan Padati Kota Bandung, Didominasi Plat B

Minggu, 25 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Pada malam Natal, Wali Kota Bandung, Yana Mulyana menyempatkan diri memantau kondisi Kota Bandung melalui Area Traffic Control System (ATCS) Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung, di Balai Kota Bandung.(Foto: bandung.go.id)

Pada malam Natal, Wali Kota Bandung, Yana Mulyana menyempatkan diri memantau kondisi Kota Bandung melalui Area Traffic Control System (ATCS) Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung, di Balai Kota Bandung.(Foto: bandung.go.id)

Puncak kendaraan yang masuk ke Kota Bandung terpantau terjadi pada Sabtu (24/12) kemarin. Tercatat 25.087 kendaraan yang sudah memasuki Bandung via Tol Pasteur untuk menikmati libur panjang akhir tahun ini.


DARA| Puluhan ribu kendaraan mulai memadati sudu Kota Bandung, Jawa Barat, untuk menghabiskan waktu liburan Natal dan Tahun Baru.

Kendaraan berplat B dan daerah lainnya terpantau padat di salah satu pintu akses masuk ke Kota Bandung di Tol Pasteur. Mereka masuk kota yang dijuluki Kota Kembang sejak 24 Desember pukul 09.00 WIB hingga 25 Desember 2022 dengan jam yang sama, mobil yang masuk Bandung mencapai 29.944 kendaraan.

Puncak kendaraan yang masuk ke Kota Bandung terpantau terjadi pada Sabtu (24/12) kemarin. Tercatat 25.087 kendaraan yang sudah memasuki Bandung via Tol Pasteur untuk menikmati libur panjang akhir tahun ini.

Selain kendaraan yang masuk, pengelola Tol Pasteur juga mencatat 65.053 kendaraan telah meninggalkan Kota Bandung pada sejak Sabtu. Dengan rincian 54.508 kendaraan pada yang keluar Bandung pada kemarin dari pukul 09.00 WIB sampai 23.59 WIB, hingga Minggu pada pukul 09.00 WIB mencapai 10.545 kendaraan.

Sebelumnya, Pgs. Senior Manager Representative Office 3 Jasamarga Noor Alamsyah mengatakan, ada kenaikan volume kendaraan yang keluar dari Tol Pasteur. Menurutnya puncak arus libur Nataru terjadi pada Jumat kemarin.

“Jadi realisasi sampai kemarin shift 3 (H-2) 224.863 kendaraan yang keluar dari Pasteur, normalnya 209.058 jadi ada kenaikan 7,56 persen,” kata Alamsyah, saat dihubungi , Sabtu (24/12/2022).

Alamsyah memperkirakan jika volume kendaraan masih akan terus bertambah masuk ke Bandung meski jumlahnya tak sebanyak kemarin. Jika dibandingkan dengan tahun 2021 lalu, Alamsyah menuturkan ada kenaikan 9,56 persen. Pada H-2 Natal 2021, kendaraan yang keluar dari Tol Pasteur sebanyak 205.187.

“Tahun 2021 itu 205.187 kendaraan sampai H-2 natal. Jadi kenaikannya 9,59 persen dibandingkan tahun lalu,” ujarnya.

Jasamarga sendiri membuka 11 exit tol di Gerbang Tol Pasteur untuk memperlancar arus kendaraan saat melakukan transaksi. Selain itu menurut Alamsyah, pihaknya juga telah menyediakan petugas tambahan untuk mempercepat proses transaksi.

“Untuk memperlancar kita antisipasi kalau ada kemacetan kita tambah petugas yang membantu mempercepat transaksi. Kalau normal itu 11 detik pemakai jalan, kalau dibantu antara 4-5 detik,” tutup Alamsyah.

Editor: Maji

Berita Terkait

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Rabu 23 April 2025
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Rabu 23 April 2025
Update Kasus Pelecehan Oknum Dokter di Garut, Korban Bertambah Jadi Lima Orang
Bupati Cirebon dan Gubernur Jabar Kompak Benahi Jalan Rusak, Target Rampung 2027
Dedi Mulyadi Ubah Kabupaten Cirebon Jadi Yogyakartanya Jawa Barat
Kendaraan Rusak Bertebaran di Lingkungan Pemkab Bandung Barat, Wabup Asep Ismail Minta Bidang Aset Segera Inventarisir
Anggota DPR RI Teh Atalia Sebut PKK Garda Terdepan Jaga Keutuhan NKRI
Cek Disini, Sejumlah Tokoh Nasional Bicara Enam Bulan Pemerintahan Presiden Prabowo
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 08:15 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Rabu 23 April 2025

Selasa, 22 April 2025 - 21:36 WIB

Update Kasus Pelecehan Oknum Dokter di Garut, Korban Bertambah Jadi Lima Orang

Selasa, 22 April 2025 - 17:29 WIB

Bupati Cirebon dan Gubernur Jabar Kompak Benahi Jalan Rusak, Target Rampung 2027

Selasa, 22 April 2025 - 17:20 WIB

Dedi Mulyadi Ubah Kabupaten Cirebon Jadi Yogyakartanya Jawa Barat

Selasa, 22 April 2025 - 16:31 WIB

Kendaraan Rusak Bertebaran di Lingkungan Pemkab Bandung Barat, Wabup Asep Ismail Minta Bidang Aset Segera Inventarisir

Berita Terbaru

CATATAN

GUNCANGAN TRUMP Harga Emas makin “Menggila”

Rabu, 23 Apr 2025 - 19:39 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Di Kabupaten Sukabumi Sudah Dibentuk 337 Koperasi Desa

Rabu, 23 Apr 2025 - 17:38 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Bupati Sukabumi Fokus Tangani Sampah

Rabu, 23 Apr 2025 - 17:28 WIB