Puluhan Tenaga Kependidikan dan Staf Sekolah Sampoerna Academy BSD Telah Mendapatkan Vaksinasi Booster

Selasa, 18 Januari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Pionir STEAM di Indonesia, Sampoerna Academy berkomitmen penuh untuk terus mendukung upaya pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19 serta memastikan kelancaran penyelenggaraan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).


DARA – Hal ini diperkuat dengan pemberian vaksinasi booster bagi para tenaga kependidikan dan staf sekolah Sampoerna Academy, yang salah satunya berlokasi di BSD Tangerang.

Dari data yang terkumpul, terdapat total 30 orang guru dan staf Sampoerna Academy BSD yang telah mendapatkan vaksinasi Covid-19 ketiga di Puskesmas Serpong 1.

“Puskesmas daerah menginformasikan mengenai kesempatan untuk pemberian vaksinasi booster bagi para guru dan staf sekolah Sampoerna Academy BSD. Kamipun langsung mendata para karyawan dan tenaga pengajar yang telah mendapatkan vaksinasi lengkap dalam rentang waktu minimal enam bulan, serta telah memiliki tiket atau undangan di aplikasi Peduli Lindungi untuk vaksinasi ketiga. Program ini merupakan bukti komitmen Sampoerna Academy untuk memastikan keamanan dan kesehatan lingkungan belajar semakin optimal, serta demi memastikan kelancaran PTM seperti arahan dari pemerintah,” ungkap Dr. Mustafa Guvercin, School Director Sampoerna Academy.

Pemberian vaksinasi juga telah mengikuti prosedur yang berlaku, termasuk melakukan pengecekan kondisi kesehatan terlebih dahulu. Program vaksinasi booster bagi guru dan staf di Sampoerna Academy BSD merupakan anjuran dari pemerintah terkait, untuk kemudian akan dilanjutkan di lokasi sekolah Jakarta yang sedang memasuki proses pendataan.

Sedangkan, tiga lokasi sekolah lainnya, Medan, Sentul, dan Surabaya masih menunggu ketersediaan program vaksinasi booster oleh otoritas daerah masing-masing.

“Sampoerna Academy sangat mengapresiasi dan mengucapkan teriima kasih kepada pemerintah dan tenaga kesehatan yang terus berupaya tanpa henti agar pandemi ini dapat segera tertanggulangi. Sebagai institusi pendidikan kamipun akan selalu mendukung upaya dan program dari pemerintah, termasuk memastikan penerapan protokol kesehatan yang ketat di lingkungan sekolah serta menggelar PTM 100 persen yang akan mulai kami terapkan sejak tanggal 24 Januari mendatang,” tutup Mustafa.

Tentang Sampoerna Academy

Sampoerna Academy adalah lembaga pendidikan formal yang menyediakan lingkungan belajar yang aman, penuh perhatian, dan pembelajaran kolaboratif berkualitas tinggi dan memenuhi ekspektasi global untuk prestasi siswa dan pengembangan karakter.

Dasar pendidikan Sampoerna Academy berpusat pada siswa dengan penekanan kuat pada Science, Technology, Engineering, Arts, and Math (STEAM) yang diterapkan di Amerika, untuk memberikan ruang bagi siswa menjadi warga dunia yang dewasa, percaya diri dengan tujuan hidup yang kuat.

Tujuan akhir kami adalah mempersiapkan siswa untuk pendidikan tersier dan membuat mereka siap bekerja serta siap di dunia nyata.

Sampoerna Academy memiliki filosofi pengajaran yang memotivasi siswa untuk bertanya, bereksplorasi, berinovasi dan berkomunikasi, serta memberikan keterampilan penting yang dibutuhkan untuk   kepemimpinan baik di Indonesia maupun di luar negeri.

Ditambah dengan kualifikasi akademik yang diakui secara internasional, kami mempersiapkan siswa untuk bersaing dan berhasil di setiap tahap kehidupan. Dengan munculnya era informasi yang tersedia di ujung jari, tugas kita sebagai sekolah adalah mengajarkan siswa “untuk belajar bagaimana cara belajar”.

Editor: denkur

Berita Terkait

Berapa Besaran THR di Era Prabowo? Ini Dia Beritanya
Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak
TEDxSampoerna University 2025: Dorong Generasi Z untuk Siap Menghadapi Tantangan Global dengan Tema “UpNex”
Breaking News, Sidang Isbat: Awal Ramadan 1446 H Jatuh Hari Sabtu 1 Maret 2025
Polri, BGN dan YKB Uji Coba SPPG Polri di Pejaten dan Cipinang
Pisang dan Semangka Jadi Solusi Meningkatkan Ekonomi Sektor Sawit dengan Model Tumpang Sari
Marak Fenomena Resign Pasca Lebaran, Berikut Strategi Bagi Perusahaan untuk Menarik dan Mempertahankan Pekerja Terbaik
Pemerintah Percepat Program MBG, Dorong Peran Koperasi dan Industri Susu Lokal
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 2 Maret 2025 - 09:53 WIB

Berapa Besaran THR di Era Prabowo? Ini Dia Beritanya

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:39 WIB

Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak

Sabtu, 1 Maret 2025 - 12:48 WIB

TEDxSampoerna University 2025: Dorong Generasi Z untuk Siap Menghadapi Tantangan Global dengan Tema “UpNex”

Jumat, 28 Februari 2025 - 19:55 WIB

Breaking News, Sidang Isbat: Awal Ramadan 1446 H Jatuh Hari Sabtu 1 Maret 2025

Jumat, 28 Februari 2025 - 18:43 WIB

Polri, BGN dan YKB Uji Coba SPPG Polri di Pejaten dan Cipinang

Berita Terbaru

Masjid Al Jabbar (Foto: Ist)

BANDUNG UPDATE

Jadwal Buka Puasa Wilayah Bandung Raya Hari Ini

Senin, 3 Mar 2025 - 16:06 WIB

JABAR

Perang Sarung di Sukabumi, Seorang Remaja Kena Bacok

Senin, 3 Mar 2025 - 15:46 WIB

Bupati Sukabumi, Asep Japar (Foto: Istimewa)

JABAR

Bupati Sukabumi: ASN Harus Kompak

Senin, 3 Mar 2025 - 15:18 WIB