DARA | INDRAMAYU – Pemerintah pusat menyiapkan anggaran Rp70 miliar untuk membangun embarkasi haji di Kabupaten Indramayu Jawa Barat, tahun 2020.
Rencana tersebut terungkap saat Pemkab Indramayu menyerahkan aset tanah hibah seluas 10 hektare kepada Direktorat Jendral (Ditjen) Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU) Kemenag RI, di Indramayu, tempo hari. “Pemerintah pusat sudah menyiapkan anggaran sebesar 70 miliar untuk pembangunan Embarkasi Haji di Kabupaten Indramayu pada tahun 2020 mendatang,” kata Dirjen PHU Kemenag RI, Prof Nizar Ali.
Ia berharap, embarkasi haji ini dapat mengoptimalkan keberadaan Bandara Kertajati di Kabupaten Majalengka. “Sehingga jama’ah haji dari wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur sebelum terbang akan menginap di Embarkasi Haji Indramayu,” ujarnya.
Dipilihnya Kabupaten Indramayu sebagai pembangunan embarkasi haji di Jawa Barat, menurut dia, ingin menumbuhkan sektor perekonomian di masyarakat. Selain itu impian museum haji di Kabupaten Indramayu ke depan diharapkan hadir agar Indramayu terkenal.
Sementara itu, Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Indramayu, Rinto Waluyo, menuturkan, dengan berbagai upaya Pemkab setempat ingin membangun embarkasi haji dan akhirnya terwujud. “Perlu diketahui hari ini sangat bangga karena Kabupaten Indramayu terpilih menjadi tujuan pembangunan embarkasi haji yang rencananya di bangun dekat jalan pantai utara (pantura) Kecamatan Lohbener Indramayu.”***
Editor: Ayi Kusmawan