Ratusan Motor di Lembang Bikin Bising, Dibubarkan Polisi

Minggu, 3 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polisi tengah membubarkan kumpulan komunitas motor di Lembang (Foto: Heni Suhaeni/dara.co.id)

Polisi tengah membubarkan kumpulan komunitas motor di Lembang (Foto: Heni Suhaeni/dara.co.id)

Polisi membubarkan ratusan motor di sekitar Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Disinyalir hendak melakukan kumpul komunitas di wilayah utara Lembang, Minggu (3/1/2021).


DARA – Kanit Lantas Polsek Lembang, AKP Asep mengatakan, gerombolan pemotor itu merupakan gerombolan motor dengan knalpot bising. Cara mereka berkendarapun kebut-kebutan di jalan raya.

“Ada sekitar 200-an motor parkir di rest area 72 Lembang. Saat kita tanya, mereka jawab sedang menunggu kawannya. Kami imbau minta mereka bubar karena memicu kemacetan dan kerumunan,” ujarnya.

Menurutnya, ratusan motor itu datang dari arah Bandung menuju Lembang. Mereka akan kopdar atau Sunmori di wilayah Lembang utara.

Pihaknya membubarkan mereka agar tidak berkerumun yang bisa melanggar protokol kesehatan. “Tentunya mereka meresahkan. Karena knalpot yang digunakan bising dan sering kebut-kebutan di jalan yang mengganggu pengendara lain,” kata Asep.

Ia juga menyatakan jika daerah Lembang sering dijadikan tempat kumpul-kumpul para komunitas motor. Terutama pada hari libur biasa atau libur panjang.

“Hampir setiap minggu kegiatan kumpul-kumpul itu dilakukan,” jelas Asep.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Diskominfotik Bandung Barat, Berikan Edukasi Tentang Proteksi Penggunaan Data Pribadi
Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia
Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan
Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 
Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda
Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat
Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 20:50 WIB

Diskominfotik Bandung Barat, Berikan Edukasi Tentang Proteksi Penggunaan Data Pribadi

Jumat, 15 November 2024 - 17:18 WIB

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Jumat, 15 November 2024 - 15:35 WIB

Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan

Jumat, 15 November 2024 - 15:15 WIB

Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 

Berita Terbaru