Rekor Laga Tandang Barca Jeblok

Selasa, 3 Maret 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Messi dan Suarez (Foto : Bola-Tempo)

Messi dan Suarez (Foto : Bola-Tempo)

Barcelona menderita kekalahan saat menyambangi Real Madrid 0-2. Hasil itu semakin memperburuk rekor tandang Barcelona di Liga Spanyol musim ini.


DARA| JAKARTA- Pada pertandingan di Santiago Bernabeu, Senin (2/3/2020) dinihari WIB, Barcelona tumbang setelah dibobol gol-gol Madrid dari Vinicius Junior dan Mariano Diaz di babak kedua.

Alhasil, Los Cules kehilangan puncak klasemen usai tergusur ke peringkat kedua dengan perolehan 55 poin, tertinggal satu poin dari Madrid di posisi teratas.

Dikutip Marca, kekalahan di tangan Madrid itu adalah kekalahan tandang kelima Lionel Messi cs. Sebelumnya, Barcelona lebih dulu tersungkur di markas Athletic Bilbao (0-1), Granada (0-2), Levante (1-3), dan Valencia (0-2).

Barca juga meraih tiga hasil seri di kandang Osasuna, Celta Vigo, dan Espanyol dengan masing-masing kedudukan 2-2. Cuma lima kemenangan dari total 13 pertandingan yang bisa diraup Barca di luar Camp Nou.

Dengan demikian, Barcelona cuma mendulang 18 poin dari kemungkinan 39 poin yang tersedia. Gawang yang dikawal Marc-Andre ter Stegen pun sudah dibobol 19 kali, lebih banyak ketimbang gol yang dicetak Barcelona (18). Dikutip dari detiksport.

Bagaimanapun sukses Barcelona masih bertahan dalam persaingan gelar Liga Spanyol tidak lepas dari penampilan bagus di kandang sendiri. Dari 13 pertandingan kandang, Barca memenangi 12 di antaranya, dan cuma sekali seri saat diimbangi Madrid tanpa gol di El Clasico awal musim ini.

Barcelona akan mencoba memperbaiki rekor tandangnya saat melawat ke Mallorca pada 14 Maret 2020. Tapi sebelumnya, Barca lebih dahulu akan meladeni tantangan Real Sociedad di Camp Nou pada akhir pekan ini.

 

Editor : Maji

Berita Terkait

KOREA UTARA VS INDONESIA Kekalahan yang Patut Dilupakan!
PEREMPATFINAL ASIAN CUP “Drama Korea” Indonesia-Korut
Cek Disini, Jadwal Perempat Final Piala Asia U-17 2025: Indonesia vs Korea Utara
Lima Menit Yang Mematikan, Garuda Muda Tampil Sempurna di Piala Asia U-17
PIALA ASIA U-17 Tiru “Incorporated” ala Jepang
LOLOS PIALA DUNIA Nova Sukses Adopsi Shin Tae Yong
Coach Nova Arianto Menjawab Mereka Yang Meragukan Kepelatihannya
Cetak Sejarah, Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia U17 di Qatar
Berita ini 3 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 22:18 WIB

KOREA UTARA VS INDONESIA Kekalahan yang Patut Dilupakan!

Senin, 14 April 2025 - 20:57 WIB

PEREMPATFINAL ASIAN CUP “Drama Korea” Indonesia-Korut

Sabtu, 12 April 2025 - 13:34 WIB

Cek Disini, Jadwal Perempat Final Piala Asia U-17 2025: Indonesia vs Korea Utara

Jumat, 11 April 2025 - 14:18 WIB

Lima Menit Yang Mematikan, Garuda Muda Tampil Sempurna di Piala Asia U-17

Kamis, 10 April 2025 - 09:36 WIB

PIALA ASIA U-17 Tiru “Incorporated” ala Jepang

Berita Terbaru