Residen Rehabilitasi Sosial Lapas Garut Jalani Tes Urine

Kamis, 22 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sebanyak 70 Residen (Peserta Rehab) mengikuti tes urine yang diselenggarakan oleh Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Garut, Kamis, (22/6/2023).


DARA | Kegiatan ini merupakan tahapan dalam pelaksanaan Program Rehabilitasi Sosial bagi warga binaan serta indikator terpenting dalam keberhasilan program rehabilitasi.

Kasubsi Perawatan Narapidana dan Anak Didik sekaligus Program Manager Rehabilitasi, Asep Supriatna, mengatakan, dari hasil tes urin tersebut, seluruh Residen dinyatakan negatif.

“Pada pelaksanaan program rehabilitasi, tes urin secara mendadak ini akan dilaksanakan sebanyak 3 kali, yaitu awal, pertengahan dan akhir program,” ujarnya, Kamis (22/6/2023).

Selain itu, lanjut Asep, kegiatan ini juga sebagai langkah preventif dalam Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di lingkungan Lapas.

Perlu diketahui, bahwa Lapas Garut merupakan salah satu satuan kerja yang ditunjuk Direktorat Jenderal Pemasyarakatan untuk melaksanakan Program Rehabilitasi Sosial bagi Warga Binaan Pemasyarakatan pengguna Narkotika tahun 2023.

Editor: denkur | Keterangan foto:
-Residen Rehabilitasi Sosial Lapas Garut Jalani Tes Urine, Kamis (22/6/2023)(Foto: Ist)

Berita Terkait

Putusan Inkracht, DK PWI Menang atas Gugatan Perdata Kasus Cash Back
Polisi Ciduk Dua Pelaku Pencabulan Seorang Bocah, Keduanya Ayah dan Paman Korban
Polri Ungkap Sindikat Penipuan Online Berkedok Fake BTS dan SMS Blast, Dua WNA Cina Ditangkap di SCBD
Diduga Ada Unsur Kesengajaan, Polri Sigap Tanggapi Kebakaran di Puncak Jaya
Selewengkan Insentif Nakes saat Covid, Tiga Pejabat RSUD Palabuhanratu Divonis Penjara
Dugaan Korupsi Dana Iklan Bjb, KPK Umumkan Lima Tersangka
Bawa Kabur Mobil Rental, TR Diciduk Jajaran Polres Garut
Polres Cirebon Kota Ungkap Jaringan Peredaran Sabu, 32 Paket Sabu Disita
Berita ini 6 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 09:40 WIB

Putusan Inkracht, DK PWI Menang atas Gugatan Perdata Kasus Cash Back

Jumat, 11 April 2025 - 21:03 WIB

Polisi Ciduk Dua Pelaku Pencabulan Seorang Bocah, Keduanya Ayah dan Paman Korban

Senin, 24 Maret 2025 - 22:22 WIB

Polri Ungkap Sindikat Penipuan Online Berkedok Fake BTS dan SMS Blast, Dua WNA Cina Ditangkap di SCBD

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:37 WIB

Diduga Ada Unsur Kesengajaan, Polri Sigap Tanggapi Kebakaran di Puncak Jaya

Jumat, 14 Maret 2025 - 12:42 WIB

Selewengkan Insentif Nakes saat Covid, Tiga Pejabat RSUD Palabuhanratu Divonis Penjara

Berita Terbaru