Rindu Kami Pada Rasulallah Tertumpah di Nabawi

Selasa, 25 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

n

n

 

Kota Madinah tak pernah putus dengan kesejarahan para nabi, terkhusus sejarah Rasulullah Muhammad SAW. Diungkapkan Pimpinan Pondok Pesantren Yuppi KH Dindin N El Hakim Sag,  pembimbing kami dalam ibadah Umroh yang berlangsung sejak 12 hingga 24 Oktober 2022, sepeninggal Rasulullah, masa kepemimpinan Khulafaur Rasyidin kota ini meninggalkan jejak sejarah penyebaran Islam

 

 

Bandara King Abdul Aziz di Kota Jeddah masih sibuk saat pesawat yang membawa rombongan Jamaah Umroh KBIHU Darul Ihsan Yuppi mendarat sekira pukul 22.00 waktu Jeddah. Perjalanan Ibadah Umroh ini difasilitasi oleh biro perjalanan Uluna Tour& Rama Tour.

Meski pesawat kami menempuh perjalanan udara selama sembilan jam dari Bandara Soekarno -Hatta di Jakarta dan mendarat di Jeddah tak membuat para jemaah terkesan lelah.

Seusai pemeriksaan keimigrasian kamipun segera bertolak ke Kota Suci Madinah Al Munawroh.

Waktu tempuh dari Bandara King Abdul Aziz Jeddah ke kota Suci Madinah sekitar lima jam perjalanan. Karena itu sejumlah jamaah masih sempat melaksanakan shalat qiyamul lael setiba di Medinah.

Madinah seperti diketahui adalah salah satu kota suci umat muslim yang biasa dikunjungi saat melaksanakan ibadah umroh dan haji.

Madinah berjarak 340 kilometer dari kota Mekkah atau 190 kilometer dari tepi Laut Merah. Kota tujuan hijrah Nabi Muhammad ini masyhur juga dengan nama al – Madinah al – Munawarah (kota yang bercahaya).

Topografi kota ini dikelilingi perbukitan. Iklim yang menggayut di Madinah saat kedatangan rombongan kami dalam masa peralihan dari musim panas ke musim dingin sehingga, suhu tidak begitu panas.

Lazimnya iklim gurun, rata – rata suhu udara berkisar antara 10 hingga 25 derajat celcius. Pada musim panas, suhu di kota ini bisa naik hingga 30 derajat sampai 45 derajat celcius.

Kota Madinah tak pernah putus dengan kesejarahan para nabi, terkhusus sejarah Rasulullah Muhammad SAW.

Diungkapkan Pimpinan Pondok Pesantren Yuppi KH Dindin N El Hakim Sag, yang menjadi pembimbing kami dalam ibadah Umroh yang berlangsung sejak 12 hingga 24 Oktober 2022, sepeninggal Rasulullah, masa kepemimpinan Khulafaur Rasyidin kota ini meninggalkan jejak sejarah penyebaran Islam.

” Yang memperdalam sirah nabawiyah, atau fakta sejarah Nabi Muhammad, di sinilah sumber autentiknya,” kata Dindin.

Keistimewaan Kota Madinah

Kota Madinah memiliki berbagai keistimewaan. Ini karena Rasulullah Muhammad SAW pernah memanjatkan doa demi kebarokahan, penduduk dan kebaikan kota ini.

Mengutip do’a yang diucapkan Rasulullah, KH Dindin Nurdiana El Hakim mengucapkan :

“Sesungguhnya Ibrahim telah menyucikan Makkah dan mendoa¬kan kebaikan bagi penduduknya, dan aku menyucikan Madinah sebagaimana Ibrahim menyucikan Makkah. Aku juga mendoakan keberkahan untuk takaran dan mud di Madinah sebagaimana Ibrahim mendoakan kebaikan untuk penduduk Mekah,” (HR. Muslim)

Keutamaan lain Kota Madinah Al Munawaroh adalah, seluruh tanah Madinah dinyatakan sebagai tanah haram dan aman, tidak terkena wabah Tha’un (lepra), Dajjal pun tidak bisa masuk ke dalam kota ini. Kota ini hanya boleh dimasuki oleh kaum muslimin sama halnya dengan Kota Mekkah yang tidak boleh dimasuki kaum non-muslim.

Kecuali itu di Madinah pun tidak diperbolehkan berburu hewan dan memotong tanaman.

Sama seperti di Mekkah, di sini pun Anda tidak boleh melakukan perburuan binatang dan merusak tanaman.

Madinah pun menjadi tempat wafat Rasulallah. Rombongan jemaah Umroh KBIHU Yupi berkesempatan berziarah ke Makam Rasulullah dan para sahabat yang berlokasi di komplek Masjid Nabawi.

Pembimbing Haji dan Umroh KBIHU Darul Ihsan Yuppi Dindin N El Hakim Sag

KH Dindin menjelaskan saat kami berziarah ke makam Rasulullah SAW. Makam Rasulullah berada di bawah kubah hijau berdampingan dengan dua sahabat beliau yaitu Abu Bakar Ash-Shiddiq dan Umar bin Khattab. Tertumpah sudah kerinduanku padamu Ya…Rasulullah.

Masjid Nabawi dibangun oleh Rasulullah SAW dan dibantu oleh para sahabat. Menjadi salah satu dari tiga masjid yang mempunyai banyak keistimewaan di dalamnya.

Diungkapkan Dindin Nurdiana,  beribadah sholat di Masjid Nabawi lebih utama 1000 kali pahala dari Masjid lain selain Masjidil Haram. Selain itu, lanjutnya, mereka yang sholat di Masjid Nabawi akan dibebaskan dari siksa api neraka, dijauhkan dari siksa dan kemunafikan.

Jemaah Umroh KBIHU Darul Ihsan Yuppi (berompi) berada di dalam Masjid Nabawi

Dalam perjalanan Ibadah Umroh kami pun berziarah ke Mesjid Quba. Masjid Quba adalah mesjid pertama yang dibangun oleh Rasulallah dalam periode hijrah.

Mesjid ini kiblat dan kiblat Masjid Nabawi adalah yang paling lurus dengan Ka’bah dibanding masjid lainnya selain Masjidil Haram.

Di Masjid Nabawi para jemaah baik haji maupun jamaah umroh akan memburu untuk dapat berdo’a di Raudha. Raudah adalah tempat diantara mimbar dan rumah Rasulullah SAW, yang diyakini sebagai tempat ijabahnya do’a.

Dalam hadits, dikatakan penduduk dari kota Madinah yang bersabar dalam menghadapi segala kesulitan yang ada di kota Madinah serta mereka yang meninggal di sana  akan mendapatkan syafa’at dari Rasulullah SAW.

(Bersambung)

 

Berita Terkait

Ramela Resto Kedepankan Kuliner Indonesia, Hadir di Bandung
Ini Manfaat dan Jenis Pemeriksaan Cek Kesehatan Gratis
Pegadaian Ketuk Pintu Langit Sumsel, Wujud Peduli Kesejahteraan Masyarakat
Gejala dan Pencegahan Chikungunya
Pemberdayaan Masyarakat, Baznas Jabar Gelar Yankesling
Inilah Makna 6 Makanan dan Kebiasaan yang Hadir Saat Perayaan Tahu Baru Imlek
IWAPI DPP Pariwisata Rayakan Hari Gizi Nasional dengan Misi Sosial di Eksotika Baduy
Inilah Fakta Kekhawatiran Gen Z yang Memicu Gangguan Kesehatan Mental
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 27 Februari 2025 - 18:50 WIB

Ramela Resto Kedepankan Kuliner Indonesia, Hadir di Bandung

Jumat, 14 Februari 2025 - 08:51 WIB

Ini Manfaat dan Jenis Pemeriksaan Cek Kesehatan Gratis

Kamis, 13 Februari 2025 - 21:43 WIB

Pegadaian Ketuk Pintu Langit Sumsel, Wujud Peduli Kesejahteraan Masyarakat

Senin, 3 Februari 2025 - 10:51 WIB

Gejala dan Pencegahan Chikungunya

Sabtu, 1 Februari 2025 - 13:39 WIB

Pemberdayaan Masyarakat, Baznas Jabar Gelar Yankesling

Berita Terbaru

Bupati Bandung Dadang Supriatna beraudensi ke Kepala BGN Prof Dadan Hindayana di Komplek Kementerian Pertanian Jakarta. (Foto: humas)

BANDUNG UPDATE

Makan Bergizi Gratis di Kabupaten Bandung Disebar di 361 Lokasi SPPG

Sabtu, 8 Mar 2025 - 13:53 WIB