Ronaldinho Hanya Main 30 Menit Saja, Pingin Tahu Alasannya?

Senin, 27 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ronaldinho hanya main 30 menit di Trofeo Ronaldinho. (Foto: Instagram/@ransfc.id)

Ronaldinho hanya main 30 menit di Trofeo Ronaldinho. (Foto: Instagram/@ransfc.id)

Publik sepak bola tanah air, tadi malam disuguhi penampilan bintang dunia Ronaldinho. Namun, sayang ia hanya main 30 menit saja. Kenapa ya?


DARA – Ronaldinho tampil bersama RANS Nusantara FC di ajang Trofeo Ronaldinho di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu petang 26 Juni 2022.

Trofeo Ronaldinho mempertemukan tiga tim besar yakni RANS Nusantara FC, Persik Kediri dan Arema Malang. Tiga tim itu bertemu alias sistim segitiga.

Keluar sebagai juara yaitu Persik Kediri setelah menang adu penalti atas RANS Nusantara FC dan Arema FC.

Sebagaimana diketahui setiap laga hanya bermain 30 menit saja, dan Ronaldino tampil selama itu hanya ketika RANS Nusantara FC bertemu Persik Kediri.

Ketika berhadapan dengan Arema FC, bintang sepakbola dunia itu tidak tampil. Publik pun sedikit kecewa. Pasalnya, ingin lebih lama lagi melihat gocekan Ronaldinho.

Saat tampil bersama RANS Nusantara melawan Persik Kediri, Ronaldinho hanya terlihat beberapa kali sentuhan saja. Selebihnya ia lebih banyak berjalan kesana kemari atau lari-lari kecil, sehingga wajar kalau penonton penasaran dan ingin lebih lama melihat penampilan sang bintang yang sempat memperkuat Barcelona dan AC Milan itu.

Pingin tahu penyebabnya? Menurut pelatih RANS Nusantara FC, yakni Rahmad Darmawan, Ronaldinho absen di laga kedua karena kelelalahan setelah menjalani serangkaian agenda sejak tiba di Jakarta pada Jumat, 24 Juni 2022.

“Ronaldinho setelah pertandingan pertama dia mengatakan tidak siap lagi karena kondisi fisiknya yang terkuras di aktivitas sebelum ini. Kemarin ada beberapa event yang diikuti, dan hari ini juga ada coaching clinic,” ujar Rahmad Darmawan sesuai pertandingan, Senin (27/6/2022).

“Main 30 menit yang rencananya 15 menit di awal, dan 15 menit di babak ketiga, tapi akhirnya dimainkan 30 menit,” kata Rahmad, seperti dikutip dari okezone, Senin (17/6/2022).

Editor: denkur

Berita Terkait

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
KOREA UTARA VS INDONESIA Kekalahan yang Patut Dilupakan!
PEREMPATFINAL ASIAN CUP “Drama Korea” Indonesia-Korut
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek
Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Selasa, 15 April 2025 - 22:18 WIB

KOREA UTARA VS INDONESIA Kekalahan yang Patut Dilupakan!

Senin, 14 April 2025 - 20:57 WIB

PEREMPATFINAL ASIAN CUP “Drama Korea” Indonesia-Korut

Senin, 14 April 2025 - 16:53 WIB

Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM

Berita Terbaru