Saat Lansia Divaksinasi Covid, Begini Reaksinya

Kamis, 22 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

-Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman, mengecek langsung pelaksanaan vaksinasi untuk lansia di  Sekolah Dasar Darma Bhakti (Foto: istimewa)

-Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman, mengecek langsung pelaksanaan vaksinasi untuk lansia di Sekolah Dasar Darma Bhakti (Foto: istimewa)

Wakil Bupati Garut, dr Helmi Budiman, mengecek langsung pelaksanaan vaksinasi untuk lansia di Sekolah Dasar Darma Bhakti, Kelurahan Regol, Kecamatan Garut Kota, Rabu kemarin (21/4/2021).


DARA – Helmi mengatakan, vaksinasi khusus tenaga kesehatan sudah selesai sebanyak 98%. Selain untuk lansia, juga untuk guru-guru, jemaat gereja, kelenteng dan wihara.

“Kalau tenaga kesehatan sudah selesai 98 persen lebih. Kita pakai Sekolah Dharma Bhakti sekaligus juga disini dengan jemaat gabungan dari gereja-gereja dan klenteng dan wihara,” ujarnya.

Helmi menyebutkan, vaksinasi lansia saat ini baru mencapai 70 persen. Selain itu, ia juga ingin guru-guru cepat dilakukan vaksinasi sebelum tahun ajaran baru dimulai.

“Untuk lansia baru 70 persen, sebenarnya kita ingin vaksinasi untuk guru-guru cepat selesai di bulan Mei-Juni, sehingga tahun ajaran baru itu semua sudah tervaksinasi. Tenaga kita sudah siap lebih dari 1000 tenaga kesehatan, kalau satu orang lima kali nyuntik berarti 5000 kita satu hari, satu bulan 150.000 sebenarnya kita bisa karena vaksin kita terbatas kita maksimalkan dulu yang ada,” ujarnya.

Menurut Helmi, para jemaat gereja, klenteng dan wihara sangat menyambut baik terhadap vaksinasi ini. Dipasikan para jemaat dalam kondisi yang sehat saat divaksinasi.

“Alhamdulillah sambutan dari para jemaat gereja, klenteng, wihara sangat baik. Dari target 800 sekarang 750 kalau awal awal lansia kurang dari 60 (tahun), sekarang boleh lebih dari 60 alhamdulillah tidak ada kendala. Saya juga tadi langsung nanya kepada yang sudah divaksin secara langsung mereka semua dalam keadaan sehat,” katanya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat, Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka!
Perang Sarung di Sukabumi, Seorang Remaja Kena Bacok
Ayep Zaki Siap Jalankan Hasil Retret, termasuk Soal Efisiensi Anggaran
Bupati Sukabumi: ASN Harus Kompak
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Dibaca Usai Tarawih, Berikut Bunyi Doa Kamilin dan Terjemahannya
Berapa Besaran THR di Era Prabowo? Ini Dia Beritanya
Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 Maret 2025 - 15:04 WIB

Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat, Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka!

Senin, 3 Maret 2025 - 15:46 WIB

Perang Sarung di Sukabumi, Seorang Remaja Kena Bacok

Senin, 3 Maret 2025 - 15:32 WIB

Ayep Zaki Siap Jalankan Hasil Retret, termasuk Soal Efisiensi Anggaran

Senin, 3 Maret 2025 - 15:18 WIB

Bupati Sukabumi: ASN Harus Kompak

Senin, 3 Maret 2025 - 13:41 WIB

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor

Berita Terbaru

CATATAN

NERAKA GAZA Israel “Mengunci” Hamas!

Selasa, 4 Mar 2025 - 15:19 WIB