Sambut Hari Lalu Lintas ke-66 Tahun, Polantas Polres Banjar Donorkan Darahnya

Kamis, 16 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasat Lantas AKP Purwadi saat mendonorkan darahnya (Foto: bayu/dara.co.id)

Kasat Lantas AKP Purwadi saat mendonorkan darahnya (Foto: bayu/dara.co.id)

Satlantas Polres Banjar menggelar kegiatan donor darah di Pos Polantas Jembar Lingkungan Purwaharja. Kegiatan donor darah dilakukan dalam rangka menyambut hari lalu lintas ke-66. Kamis (16/9/2021).


DARA – Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsih, didampingi Kasat Lantas AKP Purwadi, turut mendonorkan darahnya di mobil donor darah PMI yang terparkir di depan Pos.

Dalam keterangan persnya Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsih mengatakan, rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut hari lalu lintas, selain donor darah akan diadakan kegiatan Anjangsana (silaturahmi ), syukuran dan pemberian penghargaan kepada anggota yang berprestasi.

“Untuk pendonor darah, selain diikuti oleh anggota Satlantas juga terbuka untuk masyarakat umum dengan target 45 labu,” kata kapolres.

Kapolres berharap dalam rangka Hari lalu lintas yang ke-66, kerjasama antara Polisi dengan PMI dapat memberikan manfaat bagi masyarakat kota Banjar dalam ketersediaan stok darah.

“PMI sempat kekurangan stok darah, karena adanya kekhawatiran pendonor terhadap penularan virus Covid. Maka pada HUT Bhayangkara lalu, kami juga menyelenggarakan donor darah untuk membantu masyarakat yang membutuhkan,” ujarnya.

Ardiyaningsih menambahkan, donor darah terbukti aman dan dapat memberikan efek positif bagi kesehatan. Bagiaat ini bisa dilakukan dengan jeda waktu dua bulan sekali.

“Dengan donor darah maka bisa memberikan efek yang positif bagi kesehatan kita, bagi yang berusia produktif idealnya dua bulan sekali kita donorkan darah kecuali bagi lansia,” imbuhnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Atap Kelas SMP IT Al Ghazali Sukabumi Roboh Diterjang Luapan Air Sungai
Presiden Prabowo Panen Raya di Majalengka, Bupati Bandung di Ciparay
Pemudik di Wilayah KAI Daop 6 Yogyakarta Bisa Periksakan Matanya Secara Gratis
Kepala DPMTSP Jabar Dedi Taufik Siapkan Strategi Jaga Iklim Investasi di Jabar
Arus Balik Meningkat, Polres Garut Laksanakan One Way 8 Kali
Bupati Garut Tinjau Lokasi Tanah Bergerak di Singajaya, Status Tanggap Darurat Segera Ditetapkan
Amilin Zakat Fitrah DKM Binaul Makmur Desa Banyusari Tunaikan Amanah
Menghapus Jenuh Saat Mudik Lebaran, Daop 2 Bandung Sediakan Arena Bermain Anak
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 7 April 2025 - 17:15 WIB

Atap Kelas SMP IT Al Ghazali Sukabumi Roboh Diterjang Luapan Air Sungai

Senin, 7 April 2025 - 13:23 WIB

Presiden Prabowo Panen Raya di Majalengka, Bupati Bandung di Ciparay

Senin, 7 April 2025 - 12:54 WIB

Pemudik di Wilayah KAI Daop 6 Yogyakarta Bisa Periksakan Matanya Secara Gratis

Minggu, 6 April 2025 - 21:14 WIB

Arus Balik Meningkat, Polres Garut Laksanakan One Way 8 Kali

Minggu, 6 April 2025 - 20:50 WIB

Bupati Garut Tinjau Lokasi Tanah Bergerak di Singajaya, Status Tanggap Darurat Segera Ditetapkan

Berita Terbaru


Bupati Bandung Dadang Supriatna menghadiri panen raya padi di Desa Sumbersari, Kecamatan Ciparay.(Foto: maji/dara)

BANDUNG UPDATE

Presiden Prabowo Panen Raya di Majalengka, Bupati Bandung di Ciparay

Senin, 7 Apr 2025 - 13:23 WIB