Masyarakat Desa Suka Raja Kecamatan Pedamaran Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) resah dengan tumpukan sampah yang dibawa arus sungai dan tersumbat di jembatan.
DARA – “Kami khawatir semangkin hari semangkin menumpuk dan jembatannya ambrol,” ujar Yanto, warga disana.
“Sampah yang menumpuk disini kebanyakan patahan bambu dan kayu. Kalau dibiarkan berlarut-larut entah apa yang akan terjadi,” imbuhnya.
Ketua LSM LPKP (Lembaga Pemantau Kebijakan Publik) Alifiah, juga turut prihatin melihat kondisi ini. Ia berharap pemerintah melalui dinas terkait cepat turun tangan. Pasalnya, tumpukan sampah yang diangkut arus sungai bisa merobohkan jembatan.
“Masyarakat setempat merasa was-was melihat tumpukan sampah yang semangkin melebar, karena bisa membahayakan keselamatan mereka. Padahal, sungai tersebut biasa digunakan untuk mandi oleg warga disana,: kata Alifiah, Kamis (4/11/2021).
Sementara itu, Anggota DPRD Kabupaten OKI dari Fraksi Gerinda dan Bambang dari Fraksi Demokrat, juga turut prihatin dengan persoalan sampah ini.
Dua anggota dewan ini akan memperjuangkan aspirasi masyarakat Desa Suka Raja soal tumpukan sampah yang membahayakan itu.
“Kami akan memperjuangkan supaya sampah yang semangkin hari semangkin menebal dapat dibersihkan. Juga mengajak pihak terkait melakukan tindakan secepatnya,” ujarnya disela-sela tinjauannya ke lokasi itu.***
Editor: denkur