Satgas: Virus Covid-19 Ancaman Nyata dan Bukan Konspirasi

Selasa, 28 Juli 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Bakti Bawono Adisasmito (Foto: merdeka.com)

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Bakti Bawono Adisasmito (Foto: merdeka.com)

Virus corona atau Covid-19 adalah ancaman nyata dan bukan sebuah konspirasi, sehingga diharapkan semua pihak melihat apa yang terjadi di angka yang ada di seluruh dunia.


DARA | JAKARTA – Begitu dikatakan Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Bakti Bawono Adisasmito saat konferensi pers di Media Center, Graha BNPB, Jakarta, Selasa (28/7/2020).

Selain itu Wiku mengimbau masyarakat tidak lengah. Kondisi saat ini dibuktikan dengan data yang riil dan yang dihadapi hampir seluruh negara di dunia.

“Seperti yang kita lihat bersama, kasusnya semakin lama semakin meningkat, tidak hanya di Indonesia tapi di seluruh dunia, dan sudah banyak korban yang berjatuhan, banyak tenaga kesehatan yang gugur, bukan hanya di Indonesia tapi juga di tempat lain di dunia,” ujarnya seperti dikutip dara.co.id dari CNNIndonesia, Selasa (28/7/2020).

Wiku berpesan setiap individu memberikan pesan yang baik kepada publik. Siapa pun sebagai figur publik diharapkan juga menyampaikan pesan kepada masyarakat berdasarkan data dan informasi yang benar, dari sumber terpercaya.

“Silakan bertanya kepada para pakar agar informasinya bisa disampaikan kepada masyarakat, sehingga masyarakat bisa mengikutinya dengan baik,” ujarnya seraya menekankan informasi yang disampaikan kepada masyarakat tidak memberikan bencana, tetapi manfaat kepada masyarakat yang mendengar.***

Editor: denkur | Sumber: CNNIndonesia

Berita Terkait

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum
Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 10:28 WIB

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum

Kamis, 17 April 2025 - 18:38 WIB

Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO

Kamis, 17 April 2025 - 13:51 WIB

Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 19:17 WIB

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Berita Terbaru