Satlantas Cianjur Siapkan Sejumlah Rekayasa Lalu Lintas di Kawasan Puncak

Jumat, 21 Agustus 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Purwanda/dara.co.id

Foto: Purwanda/dara.co.id

Satuan Lalu Lintas Polres Cianjur, Jawa Barat menyiapkan sejumlah rekayasa lalu lintas di kawasan Puncak secara situasional. Kalau terjadi kemacetan arah Bogor dan ekor kendaraan sudah sampai Pos 2 Cepu, maka akan dilakukan penutupan.


DARA | CIANJUR – Kasatlantas Polres Cianjur AKP Meilawaty mengatakan, jajarannya akan melakukan rekayasa lalu lintas di jalur Puncak secara situasional.

“Kalau terjadi kemacetan arah Bogor dan ekor kendaraan sudah sampai Pos 2 Cepu, maka akan dilakukan penutupan mulai dari kota (TMC-bundaran Tugu Lampu Gentur),” kata Meilawaty, kepada wartawan, Jumat (21/8/2020).

Selanjutnya, kendaraan yang hendak menuju Bogor atau Jakarta akan dialihkan ke arah Sukabumi dan jalur alternatif Jonggol.

Foto: Purwanda/dara.co.id

“Petugas kita sebanyak 73 personel telah disiagakan di tiga titik urgen, di jalur Puncak, pusat kota dan kawasan Ciranjang,” ujarnya.

Meilawaty memprediksi puncak kepadatan arus lalu lintas di kawasan Puncak akan terjadi Sabtu besok (22/8/2020).

“Karena banyaknya kendaraan dari luar kota yang masuk dan juga tamu-tamu hotel yang keluar,” tandasnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Penurunan Penghasilan Pengaruhi Pola Belanja Masyarakat saat Lebaran
Tak Hanya ASN, Pekerja Swasta Juga Dapat THR, Segini Besarannya
Jelang Mudik, Inilah Instruksi Mendagri untuk Kepala Daerah
Permudah Distribusi Penumpang, Pemerintah Luncurkan Platform Terpadu Mudik Gratis Nusantara Hub
Webinar Universitas Paramadina: Menyoal Pseudo-Spiritualitas dan Budaya Korupsi di Negara Religius
Bazar Culinary Ramadhan 2025 Sukabumi Suguhkan Berbagai Takjil dan Dimeriahkan Pentas Musik Religi
Polres Sukabumi Gelar Operasi Ketupat Lodaya, 493 Personel Dikerahkan
‘Yu Kita Serbu! Pemkab Sukabumi Kembali Gelar Bazar Cullinary Ramadhan
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 14:40 WIB

Penurunan Penghasilan Pengaruhi Pola Belanja Masyarakat saat Lebaran

Sabtu, 15 Maret 2025 - 11:38 WIB

Tak Hanya ASN, Pekerja Swasta Juga Dapat THR, Segini Besarannya

Sabtu, 15 Maret 2025 - 11:28 WIB

Jelang Mudik, Inilah Instruksi Mendagri untuk Kepala Daerah

Sabtu, 15 Maret 2025 - 11:22 WIB

Permudah Distribusi Penumpang, Pemerintah Luncurkan Platform Terpadu Mudik Gratis Nusantara Hub

Sabtu, 15 Maret 2025 - 11:06 WIB

Webinar Universitas Paramadina: Menyoal Pseudo-Spiritualitas dan Budaya Korupsi di Negara Religius

Berita Terbaru

BANDUNG UPDATE

Penurunan Penghasilan Pengaruhi Pola Belanja Masyarakat saat Lebaran

Sabtu, 15 Mar 2025 - 14:40 WIB

Foto: Komdigi

HEADLINE

Jelang Mudik, Inilah Instruksi Mendagri untuk Kepala Daerah

Sabtu, 15 Mar 2025 - 11:28 WIB