Sebanyak 14 Warga Binaan Lapas Banceuy Bandung Terima Remisi Khusus Natal 2024, Begini Pesan Khusus Kalapas

Rabu, 25 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sebanyak 14 warga binaan Lapas Banceuy, Bandung, Jawa Barat mendapatkan Remisi Khusus Hari Raya Natal 2024, Rabu (25/12/24).(Foto: maji/dara)

Sebanyak 14 warga binaan Lapas Banceuy, Bandung, Jawa Barat mendapatkan Remisi Khusus Hari Raya Natal 2024, Rabu (25/12/24).(Foto: maji/dara)

Pentingnya penguatan pembinaan bagi narapidana agar dapat kembali ke masyarakat, dan berakhlak mulia.

DARA| Sebanyak 14 warga binaan Lapas Banceuy, Bandung, Jawa Barat mendapatkan Remisi Khusus Hari Raya Natal 2024. Rincianya 3 orang penguragan tahanan 15 hari, 6 orang 1 bulan, dan 5 orang 1 bulan 15 hari.

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banceuy, Bandung, Jawa Barat mengikuti Acara Penyerahan Remisi Khusus Natal dan Pengurangan Masa Pidana Khusus Hari Raya Natal 2024 Bagi Narapidana dan Anak Binaan secara daring yang dipusatkan di Lapas Perempuan Kelas IIA Bandung, Rabu (25/12/24).

Kegiatan daring ini dilaksanakan di Gereja Glory Efata Lapas Banceuy diikuti Kalapas Kelas IIA Banceuy, Pejabat Struktural dan jajaran, tamu undangan dan warga binaan.

Penyerahan SK Remisi Khusus Natal 2024 secara simbolis diberikan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan kepada perwakilan warga binaan penerima remisi. Di Lapas Banceuy remisi diserahkan Kalapas Kelas IIA Banceuy, Ronny Widiyatmoko kepada perwakilan warga binaan.

Dalam sambutannya, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Agus Andrianto menekankan pentingnya penguatan pembinaan bagi narapidana agar dapat kembali ke masyarakat sebagai pribadi yang lebih baik, berakhlak mulia, dan siap memberikan kontribusi positif.

Sementara itu, Kalapas Kelas IIA Banceuy Bandung, Ronny Widiyatmoko memberikan pesan khusus kepada warga binaan. Ia berharap, kasih natal membawa warga binaan Lapas Banceuy menuju pribadi yang lebih baik.

“Sangat penting bagi kita menjadi orang yang baik. Jadilah terang diantara kegelapan dan Jadilah terang di antara terang-terang lainnya”, tutupnya.

Editor: Maji

Berita Terkait

Ini Sederet Bansos yang Digulirkan Presiden Prabowo di Tahun 2025
Liburan Nataru, Kemenkes Siapkan Ratusan Posko Kesehatan
Meutya Hafid: Jaringan Aman, Libur Nataru Tanpa Gangguan
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Kamis 26 Desember 2024
Saluran Pipa Induk PDAM Tritawening Kota Bandung Bocor, 40 Ribu Pelanggan Terganggu
Horeee, 15.000 Peserta Sekolah Perempuan Jawa Barat Diwisuda
Perceraian di Jawa Barat Tembus 90 Ribu Kasus, Butuh Perbaikan Kondisi Keluarga
Ditinggal Pacar? Jangan Bete, Curhat Saja di Museum Patah Hati Bandung
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 26 Desember 2024 - 10:46 WIB

Ini Sederet Bansos yang Digulirkan Presiden Prabowo di Tahun 2025

Kamis, 26 Desember 2024 - 10:32 WIB

Liburan Nataru, Kemenkes Siapkan Ratusan Posko Kesehatan

Kamis, 26 Desember 2024 - 09:58 WIB

Meutya Hafid: Jaringan Aman, Libur Nataru Tanpa Gangguan

Kamis, 26 Desember 2024 - 07:35 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Kamis 26 Desember 2024

Rabu, 25 Desember 2024 - 22:15 WIB

Sebanyak 14 Warga Binaan Lapas Banceuy Bandung Terima Remisi Khusus Natal 2024, Begini Pesan Khusus Kalapas

Berita Terbaru

Foto: Istimewa/Kemenkes

HEADLINE

Liburan Nataru, Kemenkes Siapkan Ratusan Posko Kesehatan

Kamis, 26 Des 2024 - 10:32 WIB

Kemenkomdigi, Meutya Hafid (Foto: Kemkomdigi)

HEADLINE

Meutya Hafid: Jaringan Aman, Libur Nataru Tanpa Gangguan

Kamis, 26 Des 2024 - 09:58 WIB