Home / Ads

Segi Tiga Rebana, Kawasan Maju dan Futuristik di Jabar

Senin, 11 Februari 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Humas Jabar

Foto: Humas Jabar

DARA | BANDUNG – Pemprov Jawa Barat akan menggabungkan tiga kawasan yakni  Patimban, Kertajati dan Cirebon menjadi kawasan khusus yang diberi nama Segitiga Rebana (Cirebon, Patimban, Kertajati). Nanti, segitiga ini akan menjadi kawasan yang paling maju dan futuristik di Jawa Barat.

“Kita akan segera merilis kawasan Segitiga Rebana, Cirebon-Patimban-Kertajati, ini akan menjadi kawasan paling maju dan futuristik di masa depan,” kata gubernur seusai rapat pimpinan bersama kepala OPD di Gedung Sate Bandung, Senin (11/2/19).

Pihaknya masih mengkaji luas keseluruhan kawasan Segi tiga Rebana. Namun Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati merupakan batas paling selatan, batas utaranya Pelabuhan Patimban dan timurnya yaitu Pelabuhan Cirebon.

“Luas area segi tiganya masih dikaji pokoknya perbatasannya dari Kertajati di selatan, ke utaranya Pelabuhan Patimban dan ke timurnya Pelabuhan Cirebon,” ujarnya.

Bila Segitiga Rebana ini sudah terealisasi, ia meminta semua industri padat karya di sepanjang DAS Citarum pindah ke kawasan tersebut. Ia pun sudah berkoordinasi dengan ketua Apindo Jabar dan bertemu dengan para pengusaha beberapa waktu lalu terkait hal itu.

Dengan begitu, akan berdampak pada hilangnya pencemaran limbah di DAS Citarum. “Jadi pabrik-pabrik sepanjang Citarum akan dipindah ke sana,” kata dia.

Kawasan Segi tiga Rebana juga akan diupayakan menjadi Special Economic Zone atau Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) sehingga anggaran akan didukung penuh oleh APBN.

Hal inipun akan mempermudah pada proses perizinan industri dan perpajakan. “Akan kami perjuangkan menjadi KEK sehingga (penggunaan) APBN, perizinan, perpajakan bisa jauh lebih baik dan menguntungkan. Kami perkirakan ribuan industri pindah ke segi tiga itu,” ujarnya.

Direncanakan, Segi tiga Rebana akan terwujud pada tahun 2021. “Tahun ini kita mulai studi perencanaan, konstruksinya kemungkinan tahun depan sehingga di tahun ketiga sudah mulai,” katanya.***

Berita Terkait

FGD Evaluasi Sampah Citarum, Mitigasi Harus dari Level Rumatangga
Simak Nih, 16 Artis dalam Pembagian Komisi AKD DPR RI, Ahmad Dhani dan Once di Komisi X
“свободное Зеркало Мостбет и Сегодня Актуальный Доступ К Сайту Mosbe
Mostbet Online Мостбет Официальный Сайт Букмекерской Компании И Казин
“Greatest Online Casino Down Under » Au Actual Money Casinos 202
Mostbet Přihlášení ️ Mostbet Subscription Na Oficiálních Stránkác
hello world
Citranatal 90 Dha Info
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 10:12 WIB

FGD Evaluasi Sampah Citarum, Mitigasi Harus dari Level Rumatangga

Rabu, 23 Oktober 2024 - 13:44 WIB

Simak Nih, 16 Artis dalam Pembagian Komisi AKD DPR RI, Ahmad Dhani dan Once di Komisi X

Rabu, 2 Oktober 2024 - 22:19 WIB

“свободное Зеркало Мостбет и Сегодня Актуальный Доступ К Сайту Mosbe

Rabu, 2 Oktober 2024 - 17:43 WIB

Mostbet Online Мостбет Официальный Сайт Букмекерской Компании И Казин

Rabu, 2 Oktober 2024 - 15:47 WIB

“Greatest Online Casino Down Under » Au Actual Money Casinos 202

Berita Terbaru