Seorang Kepala Dinas Pemkab Cianjur Meninggal Akibat Covid-19, Begini Komentar Bupati

Selasa, 15 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Plt Bupati Cianjur Herman Suherman

Plt Bupati Cianjur Herman Suherman

Seorang pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, meninggal dunia akibat Covid-19, Selasa (15/12/2020).


DARA | CIANJUR – Pejabat eselon II itu adalah salah seorang kepala dinas. Ia meninggal dunia setelah sebelumnya dinyatakan positif Covid-19 dan dirawat di ruang Intensive Care Unit (ICU) RSUD Cianjur.

Kepala dinas tersebut dinyatakan positif Covid-19 bersama dengan istri dan satu orang anaknya yang kini tengah mendapatkan perawatan medis di salah satu rumah sakit swasta.

Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman, mengatakan kasus terkonfirmasi positif di Kabupaten Cianjur masih cukup tinggi.

“Bahkan kepala dinas saya pun meninggal karena Covid-19. Baru kejadian ini eselon II yang meninggal kena Covid-19 di Cianjur. Saya turut berbelasungkawa,” kata Herman kepada wartawan di Pendopo Bupati Cianjur, Selasa (15/12/2020).

Herman menyebutkan, rencananya almarhum akan di makamkan di tempat pemakaman umum di seputaran Jalan Siliwangi, Sawahgede, Cianjur dengan menerapkan protokol kesehatan.

Untuk mengantisipasi penyebaran dan penularan Covid-19 di lingkungan pemkab, lanjut Herman, pihaknya segera menerapkan bekerja dari rumah atau work from home (WFH) bagi seluruh pegawai.

“Penerapan Work From Home (WFH) atau bekerja dari rumah bagi Aparatur Sipil Negara akan lebih dimaksimalkan menyusul salah seorang pejabat eselon II (Kepala Dinas) meninggal dunia diduga terpapar Covid-19,” tandasnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Begini Isi LKPJ Wali Kota Sukabumi 2024
DPRD Kota Sukabumi Gelar Paripurna dengan Agenda Penyampaian LKPJ Wali Kota 2024
Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat, Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka!
Perang Sarung di Sukabumi, Seorang Remaja Kena Bacok
Ayep Zaki Siap Jalankan Hasil Retret, termasuk Soal Efisiensi Anggaran
Bupati Sukabumi: ASN Harus Kompak
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Dibaca Usai Tarawih, Berikut Bunyi Doa Kamilin dan Terjemahannya
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 Maret 2025 - 19:52 WIB

Begini Isi LKPJ Wali Kota Sukabumi 2024

Selasa, 4 Maret 2025 - 19:43 WIB

DPRD Kota Sukabumi Gelar Paripurna dengan Agenda Penyampaian LKPJ Wali Kota 2024

Selasa, 4 Maret 2025 - 15:04 WIB

Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat, Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka!

Senin, 3 Maret 2025 - 15:46 WIB

Perang Sarung di Sukabumi, Seorang Remaja Kena Bacok

Senin, 3 Maret 2025 - 15:32 WIB

Ayep Zaki Siap Jalankan Hasil Retret, termasuk Soal Efisiensi Anggaran

Berita Terbaru

NASIONAL

BPPA Pilih Sembilan Anggota Dewan Pers Periode 2025-2028

Selasa, 4 Mar 2025 - 23:04 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Begini Isi LKPJ Wali Kota Sukabumi 2024

Selasa, 4 Mar 2025 - 19:52 WIB