Siapakah Sekretaris Golkar Bandung Barat? Ini Tiga Nama Calon Kuat

Jumat, 4 September 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPD Golkar KBB Terpilih, Fery Pamawisa

Ketua DPD Golkar KBB Terpilih, Fery Pamawisa

Tim Formatur Partai Golkar Kabupaten Bandung Barat sedang menyusun struktur kepengurusan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar KBB periode 2020-2025.


DARA | BANDUNG – Jabatan sekretaris salah satu posisi yang mendapat perhatian khusus pasca Musda Golkar KBB IV ini.

Muncul tiga nama calon kuat sekretaris yakni Gunawan Rasyid (Guras), Ranran Rahardja dan Achmad Wahidin (Dodo). Mereka pengurus lama dan memiliki jabatan strategis yakni sebagai wakil ketua.

Ketua DPD Golkar KBB terpilih, Fery Pamawisa membenarkan jika tim formatur sedang menggonjlok struktur kepengurusan di eranya. Namun, Fery enggan menyebut nama calon sekretaris yang telah dikantonginya.

“Sebenarnya tim formatur sudah selesai menyusun struktur kepengurusan. Tinggal kita ajukan ke DPD Jabar. Calon sekretaris siapa, tunggu saja nanti,” ujar Fery saat dihubungi dara.co.id, Jum’at (4/9/2020).

Fery hanya menyebutkan kriteria calon sekretarisnya, antara lain harus bisa memback-up dirinya dalam urusan organisasi, bisa mensolidkan internal partai dan tentunya harus loyal terhadap partai dan dirinya.

Menjawab tentang isu yang berkembang pihaknya akan memberangus kubu rivalnya dalam kepengurusan, Fery membantahnya. Jika saat musda sempat bergejolak, itu adalah sebuah dinamika saja.

“Kata siapa itu? Nggak begitu. Mereka kan saudara saya juga. Dari awal saya masuk di partai untuk membangun bukan untuk menghakimi,” ujarnya.

Fery juga mengungkapkan, struktur kepengurusannya tetap mengacu pada petunjuk pelaksana (juklak) Golkar. Dalam juklak disebutkan struktur kepengurusan tidak lebih dari 65 orang.

“Pokokmya kurang dari 65 orang dan Insha Allah dalam waktu dekat akan ajukan susunannya ke DPD Golkar Jabar. Karena dalam juklak, tim formatur maksimal 30 hari dari pelaksanaan musda harus menyampaikan susunan kepengurusan,” ujar Fery.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Jadwal Buka Puasa Wilayah Bandung Raya Hari Ini
Hasil Grebek Pasar KIE Program KB, Bandung Barat Jaring 1.243 Akseptor
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Hari Pertama Bekerja, Bupati Bandung Barat Jeje Ritchie Siap Aplikasikan Hasil Retreat
Ingat! Selama Ramadhan ASN Bandung Barat Wajib Masuk Kerja Mulai Setengah Tujuh
Dibaca Usai Tarawih, Berikut Bunyi Doa Kamilin dan Terjemahannya
Berapa Besaran THR di Era Prabowo? Ini Dia Beritanya
Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak
Berita ini 3 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 16:06 WIB

Jadwal Buka Puasa Wilayah Bandung Raya Hari Ini

Senin, 3 Maret 2025 - 15:56 WIB

Hasil Grebek Pasar KIE Program KB, Bandung Barat Jaring 1.243 Akseptor

Senin, 3 Maret 2025 - 13:20 WIB

Hari Pertama Bekerja, Bupati Bandung Barat Jeje Ritchie Siap Aplikasikan Hasil Retreat

Senin, 3 Maret 2025 - 02:45 WIB

Ingat! Selama Ramadhan ASN Bandung Barat Wajib Masuk Kerja Mulai Setengah Tujuh

Minggu, 2 Maret 2025 - 10:16 WIB

Dibaca Usai Tarawih, Berikut Bunyi Doa Kamilin dan Terjemahannya

Berita Terbaru

Masjid Al Jabbar (Foto: Ist)

BANDUNG UPDATE

Jadwal Buka Puasa Wilayah Bandung Raya Hari Ini

Senin, 3 Mar 2025 - 16:06 WIB

JABAR

Perang Sarung di Sukabumi, Seorang Remaja Kena Bacok

Senin, 3 Mar 2025 - 15:46 WIB

Bupati Sukabumi, Asep Japar (Foto: Istimewa)

JABAR

Bupati Sukabumi: ASN Harus Kompak

Senin, 3 Mar 2025 - 15:18 WIB