Simak Alur Pendaftaran UTBK SBMPTN 2020 yang Dibuka Hari Ini

Selasa, 2 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi: Liputan6.com

Ilustrasi: Liputan6.com

Pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020 telah dibuka mulai Selasa (2/6/2020). Pendaftaran dilakukan secara online dan akan berlangsung hingga tanggal 20 Juni 2020.


DARA | JAKARTA – Sementara untuk pelaksanaannya, UTBK-SBMPTN tahun ini akan berlangsung pada tanggal 5-12 Juli 2020.

UTBK-SBMPTN 2020 akan dilaksanakan di 74 PTN yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia dan setiap siswa hanya diperbolehkan untuk mengikuti tes sebanyak satu kali.

Selain itu, melansir laman resmi Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), pihaknya mengaku terdapat perubahan UTBK-SBMPTN untuk tahun ini. Perubahan tersebut, yakni meliputi:
1. Materi tes hanya meliputi Tes Potensi Skolastik (TPS)
2. Setiap peserta hanya diperbolehkan mengikuti tes maksimal satu kali
3. Pelaksanaan tes setiap harinya dilaksanakan dalam empat sesi
4. Pendaftaran dilaksanakan secara serentak dengan cara peserta harus memilih lokasi tes pusat UTBK dan memilih PTN serta program studi tujuan.

Sementara itu, masih melansir dari situs resmi LTMPT, berikut adalah alur pendaftaran UBTK-SBMPTN 2020 secara lengkap:
1. Telah memiliki akun LTMPT untuk siswa
2. Melakukan login menggunakan akun LTMPT untuk siswa di laman https://portal.ltmpt.ac.id
3. Pilih menu Pendaftaran UTBK-SBMPTN Tipe A atau Tipe B
4. Pilih Pusat UTBK dan tentukan lokasi tes
5. Cetak Slip Pembayaran untuk membayar biaya mengikuti UTBK-SBMPTN
6. Pastikan telah membayar biaya pendaftaran UTBK-SBMPTN melalui salah satu bank mitra LTMPT, yaitu Bank Mandiri, Bank BNI, dan Bank BTN menggunakan Nomor Slip Pembayaran yang sudah dimiliki dalam kurun waktu maksimum 2×24 jam.
7. Setelah melakukan pembayaran, silahkan login kembali di laman https://portal.ltmpt.ac.id
8. Pilih paling banyak dua program studi baik dari satu PTN yang sama atau dari dua PTN berbeda.
9. Mengunggah portofolio (bagi siswa yang memilih program studi yang mewajibkan portofolio)
10. Cetak kartu tanda bukti peserta UTBK-SBMPTN untuk dibawa pada saat mengikuti UTBK.***

Editor: denkur | Sumber: Ayobandung-Suara.com

Berita Terkait

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Dibaca Usai Tarawih, Berikut Bunyi Doa Kamilin dan Terjemahannya
Berapa Besaran THR di Era Prabowo? Ini Dia Beritanya
Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak
Ramadan tak Sekadar tentang Ibadah Pribadi
Keutamaan Niat Puasa
Breaking News, Sidang Isbat: Awal Ramadan 1446 H Jatuh Hari Sabtu 1 Maret 2025
Observatorium Bosscha ITB Pantau Hilal Awal Ramadan 1446 H
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 2 Maret 2025 - 10:16 WIB

Dibaca Usai Tarawih, Berikut Bunyi Doa Kamilin dan Terjemahannya

Minggu, 2 Maret 2025 - 09:53 WIB

Berapa Besaran THR di Era Prabowo? Ini Dia Beritanya

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:39 WIB

Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:22 WIB

Ramadan tak Sekadar tentang Ibadah Pribadi

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:04 WIB

Keutamaan Niat Puasa

Berita Terbaru

Masjid Al Jabbar (Foto: Ist)

BANDUNG UPDATE

Jadwal Buka Puasa Wilayah Bandung Raya Hari Ini

Senin, 3 Mar 2025 - 16:06 WIB

JABAR

Perang Sarung di Sukabumi, Seorang Remaja Kena Bacok

Senin, 3 Mar 2025 - 15:46 WIB

Bupati Sukabumi, Asep Japar (Foto: Istimewa)

JABAR

Bupati Sukabumi: ASN Harus Kompak

Senin, 3 Mar 2025 - 15:18 WIB